Berbagai Gerakan Bayi

 

Berikan bayi kesempatan untuk bergerak, seperti ketika dia di dalam rahim melalui beberapa gerakan berikut ini. Gerakan dapat dilatih bersama-sama, sampai bayi bisa berpatisipasi secara aktif.

*Setingkat lebih rendah. Sebagian besar gerakan bayi dilakukan dalam posisi berbaring. Akibatnya, pada saat ia digendong atau dipapah, ia akan mengalami keterbatasan gerak. Sangat penting bagi orangtua untuk tidak selalu memosisikan bayi setinggi pandangan orang dewasa saja. Sebaliknya, coba kita rasakan pengalaman menjadi setinggi bayi.
Caranya:
  • Berbaringlah bersama bayi di karpet. Dengan begitu, Anda tahu rasanya “menjadi bayi.”
  • Lakukan gerakan seperti memiringkan tubuh bayi, merebahkan tubuh Anda di bawah bayi sehingga tubuh bayi menindih Anda. Biarkan dia di atas tubuh Anda, dengan posisi itu, lakukan berbagai gerakan bersama-sama.
*Belajar berbalik. Ketika membedong bayi, biasakan membalik tubuhnya dari posisi telentang ke tengkuran, lalu kembali ke posisi telentang. Gerakan ini sebenarnya dapat dilakukan sendiri oleh bayi, namun dengan latihan, dia akan lebih cepat menguasainya.
Caranya:
  • Letakkan satu tangan Anda di belakang leher bayi sambil memegangnya. Sebelah tangan lagi memegang pinggulnya dari bagian belakang tubuh.
  • Pelan-pelan, miringkan tubuh bayi dan rasakan tekanan yang diberikan tubuhnya serta seberapa kuat ia membantu tubuhnya sendiri untuk membalikkan badan.
*Bangun sendiri. Dalam sehari bayi bisa beberapa kali digendong lalu dibaringkan, orangtua sering mengangkat tubuhnya dengan memegang pangkal lengannya, merebahkannya lagi, atau gerakan serupa lainnya. Bagi bayi, gerakan yang tidak alami itu tidak memberinya kesempatan bergerak aktif. Akan lebih baik baginya jika:
  • Dari posisi telentang, ia dibantu berbalik ke posisi telungkup sehingga tubuhnya bertumpu pada perut.
  • Dari belakanang tubuhnya, bagian dada digenggam melalui pangkal lengannya. Pelan-pelan, bantu bayi berdiri sendiri. Bila sudah dalam posisi seperti ini, bayi dapat diangkat lalu digendong seperti biasa.
*Menyusui aktif. Ketika minum ASI, apakah bayi hanya mengaktifkan mulutnya saja? Jawabannya, tidak. Dalam proses minum ASI (atau minum dari botol), bayi melibatkan oragan-organ tubuh lainnya. Bagi bayi, akan sangat membantu jika dirinya diperbolehkan memegang dada ibu atau botol minumannya. Gerakan itu memungkinkan tangan dan jemarinya bergerak aktif. Agar ia minum lebih tenang, akan lebih baik jika kakinya tidak dibiarkan menggantung tetapi ditahan dengan tangan ibu. Orangtua yang memahami kebutuhan bayi, akan membuat bayinya menjadi lebih tenang dan terhindar dari masalah pencernaan.

*Sekarang, putar pinggul! Orang dewasa banyak melakukan gerakan secara pararel. Contohnya, ketika berada di depan kursi dan mau duduk, maka gerakan yang kita lakukan adalah menurunkan pinggul lalu duduk begitu saja. Kebiasaan itu berbeda dengan kebiasan anak kecil. Dalam mengubah posisinya, anak-anak memerlukan gerakan membalikan badan terlebih dahulu sebelum melakukan satu gerakan. Baik itu gerakan dari duduk ke berdiri, atau posisi telentang ke merangkak. Mereka membentuk gerakan spiral dari stu posisi ke posisi yang lain. Orangtua perlu mencoba gerakan itu bersama bayinya, karen gerakan itu spiral baik untuk mencegah perut kembung dan keluahan sakit perut lainnya.

Baca:
Biarkan Bayi Bebas Bergerak





 



Artikel Rekomendasi

post4

Mitos dan Fakta Merawat Kulit Bayi

Banyak mitos yang berkembang dan dijadikan acuan dalam perawatan kulit bayi. Misalnya, memandikan bayi dengan air dicampur antiseptik saat terkena biang keringat, membubuhkan tepung kanji ke kulit ba... read more