Sayur Panggang Saus Kiwi

 

Dokumentasi Ayahbunda

Barbeque tak lengkap rasanya tanpa sayuran panggang. Buat resep sayuran panggang bunda berbeda dari yang lainnya dengan resep yang satu ini.

Untuk 4 porsi

Bahan:
1 buah zucchini, potong dadu 1x1 cm
1 buah terong, potong dadu 1x1 cm
1 buah paprika merah, potong dadu 1x1 cm
1 buah paprika kuning, potong dadu 1x1 cm
5 buah jamur kancing, belah dua
150 gram kentang rendang, rebus
1 sendok makan minyak zaitun
½ sendok teh garam
½ sendok teh lada
Tusuk satai

Saus:
1 buah kiwi, cincang halus
2 siung bawang putih, cincang halus
½ buah bawang bombay, cincang halus
150 ml minyak zaitun
1 sendok makan air jeruk
½ sendok teh garam
½ sendok teh lada

Cara membuat: 
1.    Saus: Campur kiwi, bawang putih dan bawang bombay, tambahkan minyak zaitun. Aduk rata. Tambahkan air jeruk, beri garam dan lada.
2.    Tusukkan sayuran secara acak pada tusuk satai. Oles semua sayuran dengan minyak zaitun, garam, dan lada. Panggang hingga matang.
3.    Tata di atas piring saji, siram dengan saus kiwi. 

Nilai gizi (per porsi):
Energi: 435 kilo kalori
Protein: 2,7 gram
Lemak: 40,5 gram
Karbohidrat: 17 gram

(NAT/ERN)

 



Artikel Rekomendasi

post4

Bakso Tusuk

Nikmatnya daging sapi cincang bakar dipadu dengan saus manis untuk keluarga.... read more

post4

Sayur Panggang Saus Kiwi

Barbeque tak lengkap rasanya tanpa sayuran panggang. Sajikan sayur panggang ditambah saus kiwi tentu akan memberikan rasa berbeda.... read more