Kepala Bayi Belum Masuk Panggul

 

T: Usia kandungan saya memasuki usia 39 minggu (kehamilan pertama). Tapi sampai saat ini kepala bayi saya belum juga masuk ke panggul dan saya jarang sekali merasakan kontraksi. Padahal menurut dokter saya, panggul saya besar dan tidak ada kelainan pada rahim atau bayi.
 
Usaha sendiripun juga saya lakukan dengan banyak cara, seperti berdiri jongkok, merangkak, sampai saya jenuh. Padahal saya ingin sekali bersalin secara alami. Apa yang sebenarnya terjadi pada saya? Haruskah saya melakukan operasi?

J: Pada kehamilan pertama dalam keadaan normal seharusnya kepala janin sudah memasuki panggul dalam usia kehamilan 34-36 minggu. Bila pada kehamilan pertama dengan usia kehamilan 39 minggu ini janin belum masuk pintu panggul perlu diperhatikan apakah ada sesuatu yang menyebabkan hal ini, seperti panggul sempit, anak besar ≥ 4000 gr, tidak proporsionalnya antara kepala janin dengan panggul ibu, adanya lilitan tali pusat yang lebih dari satu dan adanya tumor di dalam rahim yang menghambat penurunan kepala.

Namun bila hal tersebut dapat disingkirkan, masih bisa ditunggu untuk sampai memasuki fase persalinan, yaitu sampai terjadinya kontraksi kuat yang teratur dan pembukaan mulut rahim yang cukup, asalkan janin dalam kondisi baik. Bila pada saat ini pun kepala bayi tidak masuk panggul juga, atau dikatakan masih tinggi, besar kemungkinan telah terjadi tidak proporsionalnya antara kepala janin dengan panggul Ibu, dan kehamilan diakhiri dengan operasi caesar.

dr Femmy Zulkarnain, SpOG  
RSIA ANNA
, Bekasi Selatan

 



Artikel Rekomendasi