Balita Mulai Mengucap Kata

 

Secara alami, sejak bayi seorang anak punya minat dan perhatian terhadap suara-suara orang dan bunyi-bunyian di sekitarnya. Di usia 1 tahun, keterampilan bicara anak adalah:

  • Berbicara holophrastic. Menggunakan satu kata untuk menyampaikan seluruh isi pikirannya. Makna kata sangat tergantung perubahan nada suara. Misalnya, kata “mimic” untuk minta susu dan tidur.
  • Bicara telegraphic. Mengucap dua kata yang bermakna untuk menyampaikan seluruh isi pikirannya. Misalnya, “Ayah dada..” yang dimaksud adalah “ Ayah pergi.”
  • Dapat mengikuti perintah pendek. “Ibu minta sendok.”
  • Saat bertanya, ia menunjuk benda atau orang yang ingin idketahuinya.
  • Dapat menunjuk tiga bagian tubuh, misalnya hidung, mata, telinga.
  • Menanggapi pertanyaan sederhana dengan jawaban “ya” atau “tidak” dengan menggangguk dan menggeleng.
  • Paham 5-50 kata.
  • Menggunakan gerak tubuh seperti menunjuk dan menarik untuk minta perhatian.
  • Menikmati lagu-lagu.
  • Mendengarkan dengan seksama suara orang yang sedang ngobrol.
Pada anak normal, usia 22 bulan adalah puncak keterampilan bicara. Di usia ini anak jadi cerewet dengan banyak bertanya. Untuk memulai pembicaraan ia akan bertanya,  dan balita gemar menjawab pertanyaan yang diajukan padanya. Ia suka mengulang-ulang kata-kata terutama karena sekarang ia dapat mengucap kata-kata selama bersama Anda.

Merangsang Balita Bicara



 



Artikel Rekomendasi