Saat Anak Kehilangan Semangat

 

Ia tidak bersemangat berada di kelas. Duduk dengan bahu turun atau kadang meletakkan wajahnya di meja. Guru pun gemas dibuatnya karena jika ditanya anak tidak memberikan jawaban yang tepat.

Mengapa? Kemungkinan waktu tidurnya kurang, sehingga ia tidak bergairah bangun di pagi hari. Penyebab yang lain adalah karena dia tidak suka dengan sekolahnya, entah itu program yang ditawarkan, guru atau temannya.

Solusi: Pastikan waktu tidur anak cukup di malam hari. Anak yang kurang tidur akan berat untuk bangun keesokan harinya. Hindari memilih sekolah dengan jarak tempuh terlalu jauh. Waktu ideal dari rumah ke sekolah maksimal 30 menit. Jarak yang terlalu jauh akan membuat energi anak habis di jalan dan ia malas mengikuti aktivitas di sekolah. Jika sikapnya ini berlangsung terus menerus, tanyakan tentang program-program di sekolah yang kemungkinan terlalu berat atau ringan buat anak.

KONSULTASI : DR. ROSE MINI AP, M.Psi, psikolog pendidikan, pengajar di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia

 



Artikel Rekomendasi