Si 5 tahun: Membilang Sambil Menyanyi

 

Hm.. bangga betul melihat si lima tahun bisa membilang sampai duapuluh. Beberapa tahun lalu ia hanya bisa membilang sampai tiga, kemudian sepuluh. Kata yang sulit diucapkan kini dapat diucapkannya dengan fasih, seperti sebelas, duabelas, tigabelas dan seterusnya. Empat hal penting dipelajari anak saat membilang adalah:
  • Bunyi  bilangan
  • Kaitan antar bilangan
  • Kuantitas atau berapa banyak benda yang diwakili oleh sebuah bilangan
  • Simbol bilangan
 
Menyanyi satu...dua...tiga.
Meski tampak fasih membilang, anak usia ini umumnya belum paham makna bilangan yang diucapkannya.  Mereka sedang membangun logika untuk mengikuti sebuah urutan bilangan, sambil mencoba memahami maknanya. Ada anak yang belajar membilang atau mengurutkan bilangan dengan cara melagukannya.  
 
Membilang dengan menyanyi merupakan kegiatan rumit yang bisa dilakukan anak usia ini. Membilang sambil menyanyi berarti memikirkan sebuah lagu yang mungkin dikarangnya sendiri, sambil mengingat urutan bilangan, kemudian menggabungkannya. Imajinasi punya peran penting dalam kegiatan ini.  Pada beberapa anak yang sudah pernah melihat simbol-simbol bilangan, dalam kegiatan ini ia  membayangkan simbol-simbol bilangan. Tapi urutan masih merupakan hal yang dianggap penting oleh anak untuk diingat.
 
Belajar lewat lagu. Setiap anak punya kecepatan berbeda dalam hal belajar angka. Ada anak yang tidak mengalami kesulitan menerjemahkan simbol bilangan dalam bentuk jumlah. Bahkan ada anak yang sudah bisa melakukan penjumlahan sederhana sampai sepuluh. Tapi tak sedikit anak yang baru mengenal urutan bilangan tanpa memahami simbolnya.
 
Belajar bilangan lewat lagu yang bisa dilakukan buah hati Anda adalah cara yang baik dan perlu didukung. Cara ini adalah yang cara menyenangkan bagi anak untuk belajar membilang.  Jadilah teman belajar si kecil saat ia mulai menyanyikan bilangan-bilangan, apalagi bila lagu itu adalah lagu ciptaannya sendiri. Anda dapat mengoreksi kesalahan anak saat ia salah menyebut urutan bilangan.  Anda juga dapat membantu anak menunjukkan bilangan itu dengan jarinya. Misalnya lagu Little Indian, tunjukkan dengan jari setiap kali anak menyebut sebuah bilangan.  
 

 



Artikel Rekomendasi