Dampak Buruk Bila Anak Malas Mengunyah

 

Pencernaan yang baik dimulai dari kegiatan mengunyah. Ketika kita mengunyah makanan, enzim di dalam mulut menguraikan makanan menjadi zat-zat yang akan diserap oleh tubuh. Selain itu, saat kita mengunyah, enzim di dalam lambung juga mulai bekerja.

Sayangnya tidak semua anak suka mengunyah. Ada yang ngemut makanannya lama sekali, ada juga yang langsung menelannya tanpa mengunyah. 

Bagaimana bila anak usia 2 tahun tidak suka mengunyah dan langsung menelan makanannya? Adakah dampak buruknya? 

Dr. dr. Hanifah Oswari, Sp.A(K) mengatakan bahwa  makanan yang tidak dikunyah dan ditelan dalam keadaan utuh mengakibatkan anak muntah. Bahaya lainnya adalah :

- Anak bisa tersedak, atau makanan menyumbat jalan napas.

- Makanan tidak terurai dengan baik yang mengakibatkan  makanan tidak terpapar secara baik,  yang akan mengganggu  proses pencernaan di tahap
awal.

- Makanan sulit diserap oleh tubuh, akibatnya  asupan gizi anak kurang dari yang seharusnya. Anak pun  berisiko kekurangan gizi.

- Sembelit, karena sampah makanan menjadi lebih sulit dikeluarkan.

            
 

 



Artikel Rekomendasi

post4

Gigi Anak Tak Kunjung Tumbuh

Pertumbuhan gigi anak saya (1 tahun) lambat sekali, bahkan belum punya satu gigi pun. Adakah obat atau vitamin yang dapat mempercepat pertumbuhan gigi?... read more