Punggung Telapak Kaki Tidak Normal

 

T: Punggung telapak kaki anak saya terlihat seperti kaki anak yang gemuk, padahal dia kurus sehingga cukup sulit mencari sepatu untuknya. Apakah kakinya normal?

J: Bentuk kaki anak memang berbeda beda.  Salah satunya adalah bentuk kaki anak Anda yang gemuk. Bila tidak ada masalah bentuk dan fungsi (misalnya untuk berjalan, berlari, naik tangga, dan lain-lain) artinya bentuk kaki yang gemuk tidak masalah. Memang ada kendala yang terjadi dengan bentuk kaki seperti anak Anda, yaitu ketika mencari sepatu atau sandal yang sesuai dengan ukuran kakinya. Anda hanya perlu waktu lebih lama untuk mencari sepatunya.

DR. Dr. Rini Sekartini, Sp.A(K)

 



Artikel Rekomendasi

post4

Gigi Anak Tak Kunjung Tumbuh

Pertumbuhan gigi anak saya (1 tahun) lambat sekali, bahkan belum punya satu gigi pun. Adakah obat atau vitamin yang dapat mempercepat pertumbuhan gigi?... read more