Buat Anak Cinta Indonesia

 

Sudah bulan Agustus! Bendera Merah-Putih berkibar di tiap rumah, ada juga karnaval dengan baju daerah berwarna-warni. Ini saat tepat menjelaskan keindahan Indonesia pada balita Anda.

Bendera Merah-Putih
Jika melintas di jalan dan ada bendera Merah-Putih, ajak balita untuk mengamatinya lebih dekat. Beritahu dia:
  • Bendera warna Merah-Putih ini akan berkibar seluruh wilayah Indonesia dari Sabang hingga Merauke.
  • Jika kita mengenakan warna merah dan putih pada topi, kaus, atau jas, maka orang lain akan mengenali bahwa kita berasal dari Indonesia.
  • Anda juga bisa meengajak balita menggunting, tempel dan mewarnai kertas dengan warna merah dan putih, sambil menyanyikan lagu tentang bendera. 
Lagu Indonesia Raya
Saat menyaksikan pertandingan sepakbola yang dimainkan tim nasional, pasti dikumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Beritahu balita:
  • Ini adalah lagu kebangsaan Indonesia. Kita menyanyikannya untuk menunjukkan kita bangga sebagai orang Indonesia.
  • Lagu Indonesia Raya biasa dinyanyikan saat upacara, bersamaan dengan pengibaran bendera.
  • Untuk menunjukkan rasa hormat, kita juga bisa menyanyikan Indonesia Raya sambil berdiri.
  • Bapak Wage Rudolf Supratman yang menciptakan lagu kebangsaan ini.
17 Agustus Hari Kemerdekaan
  • Tak perlu menunggu tepat tanggal 17 Agustus untuk menjelaskan keistimewaan tanggal ini. Jelaskan pada balita:
  • Pada 17 Agustus, Indonesia berulang tahun. Seperti kita, saat merayakan ulang tahun Indonesia berpesta dengan nuansa merah putih menghiasi jalan, lomba dan karnaval dengan "kostum" berbagai daerah.
  • Kita juga berdoa bersama untuk bersyukur pada Tuhan saat merayakan hari ulang tahun ini.          
Suku yang Beragam
Keberagaman bisa diajarkan sejak dini. Lakukan ini:
  • Ajak balita mengingat nama-nama teman bermainnya dan memerhatikan warna kulitnya. “Kulitmu terang, kulitku gelap”. Inilah perbedaan pertama yang tertangkap mata anak saat ia bertemu teman barunya. Anak-anak membandingkan warna kulit, warna rambut dan perbedaan fisik lainnya. Aneka perbedaan itu justru menjadi media yang tepat untuk mengajarkan cara terbaik dalam  menghadapi perbedaan tersebut. Jelaskan padanya, bahwa meski berbeda warna kulit, datang dari daerah berbeda, kita adalah satu tim karena kita orang Indonesia.
Masakan ini Manis
Mengeksplorasi kekayaan Indonesia lewat citarasa makanan pasti menyenangkan. Ceritakan pada balita, setiap daerah memiliki makanan khas masing-masing. Sesekali sempatkan untuk mengajak balita makan Soto Madura, Nasi Gudeg, Es Palu Butung, dan mencoba kuliner dari berbagai daerah.

Si Komo, Asli Indonesia
Mengunjungi kebun binatang dan mendatangi kandang komodo, ceritakan bahwa si komo ini berasal dari sebuah pulau di Kawasan Indonesia timur. Sambil mengintip kebiasaan hewan di tiap kandang yang dikunjungi, baca dan ceritakan keterangan yang tertera di tiap kandang.        

 



Artikel Rekomendasi