Kuku Balita Tumbuh Ke dalam

 

Potong kuku kependekan, pakai sepatu kesempitan atau sejak lahir kuku jari kaki lebih lebar dibanding rata-rata, adalah faktor penyebab anak mengalami in grown toe atau kuku tumbuh ke dalam. Tentu sakit dan bikin dia rewel!
  • Rendam kakinya di air hangat bersabun 3-4 kali sehari.
  • Angkat pelan-pelan kuku yang menembus kulit yang kemerahan pada sudut kuku bagian luar. Gunakan ujung pemotong kuku.
  • Jika mungkin, selipkan kapas yang sudah direndam antiseptik di bawah sudut kuku bagian luar.
  • Ulangi langkah di atas tiap hari sampai kuku mulai tumbuh dengan benar dan tekanan ke dalam daging berkurang. Selama periode penyembuhan, jangan dulu pakai sepatu.
  • Ke dokter jika ujung jari kaki balita merah dan kenyal, muncul nanah atau infeksi. Untuk mencegah kuku jari kaki tumbuh ke dalam daging, potonglah kuku melintang lurus. Jangan memotong kuku kedua sisi luar lebih pendek dibanding bagian dalam.

 



Artikel Rekomendasi