Benjolan di Alis Bayi

 

Tanya: Tiga hari setelah lahir, muncul benjolan kecil di alis sebelah kanan anak saya. Saat usianya 6 bulan, benjolan itu hilang tapi sekarang tumbuh lagi sebesar kelereng, agak kemerahan, keras dan sangat menghalangi penglihatannya. Berbahayakah?

Jawab: Benjolan abnormal di bagian tubuh kita secara medis disebut tumor. Ada yang bersifat jinak, ada yang ganas.
  1. Tumor jinak, biasanya tumbuh membesar dalam waktu lama, jarang disertai lua, tidak ada penyebaran ke bagian tubuh lain dan tidak menyebabkan gejala-gejala umum seperti peurunan berat badan, demam naik turun tanpa penyebab yang jelas dan tidak nafsu makan
  2. Tumor ganas, biasanya tumbuh membesar dalam waktu singkat. Dapat disertai lua atau keluar cairan tertentu dari tumor, menyebar ke bagian tubuh lain dan seringkali disertai gejala-gejala umum tadi.
Tumor jinak biasanya tidak membahayakan, namun dapat mengganggu organ di sekitarnya. Misalnya, menghalangi penglihatan seperti yang dialami anak ANda.

Untuk mengetahui jenis tumor secara pasti, periksakan anak ke dokter spesialis anak terdekat. Bila perlu, minta dirujuk ke dokter spesialis anak ahli hematologi onkologi untuk pemeriksaan lanjutan

dr. Novie Amelia, SpA
IDAI JAYA

 



Artikel Rekomendasi

post4

Kapan Saat Yang Tepat Vaksin Campak?

Vaksinasi campak direkomendasi saat anak berumur 9 bulan dan sebaiknya diberikan sewaktu anak dalam keadaan sehat, agar kekebalan yang diperoleh optimal. Sakit ringan tidak merupakan kontraindikasi un... read more