Dampak Negatif Vakum pada Bayi

 

Tanya: Adakah dampak negatif dari proses persalinan dengan cara vakum pada kesehatan bayi saya (10 hari)? Bentuk kepalanya jadi memanjang.

Jawab: Selama dia tidak mengalami perdarahan, kekurangan oksigen, atau trauma lain  yang dapat menyebabkan kerusakan pada otak, kesehatan maupun proses perkembangan bayi Anda tidak akan terganggu. Apalagi kepala bayi memiliki kemampuan untuk menyesuaikan bentuk sesuai dengan jalan lahir yang dilaluinya. Jadi, bentuk kepala yang memanjang  pada bayi yang dilahirkan dengan bantuan vakum akan kembali normal sejalan usianya.

dr. Bernie Endyarni Medise, SpA

 



Artikel Rekomendasi