Infeksi Virus Coxsackie

 

Tanya: Coxsackie itu jenis virus apa? Anak saya (5,5 bulan) baru saja masuk rumah sakit akibat virus ini. Apa bedanya dengan virus roseola?

Jawab: Virus Coxsackie dapat menyebabkan penyakit Coxsackie yang sangat menular dan mudah berpindah melalui tangan atau ludah penderita. Infeksi virus ini dapat menimbulkan banyak gejala, seperti:
  • Penyakit tangan, kaki dan mulut (HFMD), yakni penyakit dengan ruam pada lidah, gusi dan kadang-kadang leher, serta telapak tangan dan kaki.
  • Herpangina berupa ruam pada mulut dan tonsil.
  • Konjungtivitis berdarah atau kemerahan pada area mata dan berair dengan pembengkakan dan pandangan agak kabur.
  • Kadang-kadang virus ini juga menimbulkan gejala yang memerlukan perawatan seperti meningitis (radang selaput otak) virus, ensefalitis (radang otak) dan miokarditis (radang otot jantung).
Infeksi virus Coxsackie pada anak-anak bisa tidak memberikan gejala sama sekali. Jadi, Anda perlu membawa anak ke dokter bila dia demam tinggi, muntah, kejang, kemerahan dan matanya basah. Pencegahan terbaik penyakit ini adalah dengan mencuci tangan.

Roseola merupakan penyakit umum yang menyerang anak antara usia 6-24 bulan. Gejala  penyakit yang dikenal juga dengan nama exantema subitum dan disebabkan oleh virus HHV (Human Herpes Virus) 6-7 ini biasanya berupa demam tinggi yang berlangsung antara 3-7 hari, dan sering disertai kemerahan pada kulit badannya. Anak juga menderita pilek dan batuk, serta diare.  Biasanya, gejala akan menghilang dengan pemberian obat-obat parasetamol dan ibuprofen.  

dr. Alan R. Tumbelaka, SpA(K)


 



Artikel Rekomendasi