Mencermati Mainan Bayi

 

Di usia 8-12 bulan, stimulasi terhadap integrasi sensori perlu mendapat perhatian besar. Beri rangsang berupa permainan yang mengintegrasikan seluruh indera, yaitu yang menstimulasi indera penglihat, pendengar, peraba, perasa, pengecap, bau, gerak dan keseimbangan tubuh. Dengan demikian, gangguan terhadap integrasi sistem sensori dapat dihindari. Stimulasi ini bisa dilakukan melalui beragam mainan. Apa saja? Mari kita cermati beberapa mainan berikut ini.
  • Balok dari kayu atau berbahan lembut. Untuk mendukung kemampuannya menyusun benda-benda, meski belum beraturan dan berbentuk jelas, Anda dapat memberinya mainan balok berbahan kayu yang aman dan tak mencederai.
  • Mainan beroda. Seiring kemampuannya bergerak dengan cara merangkak dan berjalan tertatih-tatih, ia mulai menyenangi mainan yang juga dapat bergerak. Anda dapat memberinya mainan seperti mobil-mobilan yang dapat ia gerakkan sambil berjalan mengelilingi ruangan.
  • Telepon mainan. Bayi usia 8-12 bulan adaah pengamat dan peniru ulung.ia menyerap beberapa informasi penting, antar alain cara berbicara, cara berjalan, termasuk juga saat Anda menelepon. Meski belum lancar berbicara, ia berusaha berkomunikasi menggunakan telepon mainan dengan menggenggam gagang telepon, lalu menekan tombol-tombol angka. Balita kemudian berbicara di telepon dan tertawa-tawa. Teleon mainan membantu anak belajar mengembangkan imajinasi dan fantasinya. Dengan bermain pura-pura menggunakan telepon mainan, anak juga belajar menggunakan benda sesuai fungsi.
  • Buku untuk batita. Buku merupakan alat yang memerlukan interaksi Anda dan bayi. Anda apat membacakan anak cerita dari buku bergambar yang terbuat dari bahan kain, bahan sintetis atau karton tebal. Setelah selsai membacakan, Anda dapat memberi buku itu pada bayi tanpa perlu khawatir ia merobek atau mengotorinya, atau lembar-lembar buku melukai jari mungilnya.
  • Si Bebek dan Boneka Karet. Bayi masih mengenal dunia melalui  inderanya. Bermain bebek karet saat mandi membantunya belajar tentang dunia melalui indera peraba. Beraneka bentuk mainan untuk menemainya mandi memabantu bayi merangsang kleterampilan motorik halus, koordinasi mata-tangan dantaktil. Di samping itu, mainan ini dapat menenangkan ras atakut anak terhadap air, dan menjadi alat bantu bayi untuk kegitan fun with water, bersenang-senang dengan air.  


 



Artikel Rekomendasi