Kista Pada Janin

 

T: Saat kontrol terakhir ke dokter, melalui USG saya melihat ada kista di kepala janin saya (sekitar tengkuk kepala). Panjangnya sekitar 6,6 mm. Apakah kista ini dapat membesar dan berbahaya bagi janin? Usia kandungan saya saat ini memasuki 21 minggu.

J: Pengukuran bagian tengkuk kepala (nuchal translucency measurement) umumnya dilakukan pada usia kehamilan 13-14 minggu. Di mana batas normalnya adalah 3 mm. Bila didapatkan hasil pengukuran melebihi batas normal dapat dilakukan triple test pada darah ibu, yaitu: HCG (human chorionic gonadotropin), Estriol, dan AFP (alpha feto protein), untuk memprediksi terjadinya down sindrom.

Selain itu dianjurkan pula untuk melakukan pemeriksaan kromosom melalui amniocentesis (pengambilan sampel air ketuban). Mengingat usia kandungan ibu sekarang adalah 21 minggu, saya anjurkan agar lebih jelasnya kembali kontrol dan berdiskusi dengan dokter spesialis kandungan ibu.

dr. Ichnandy Arief Rachman, SpOG
RSIA Budhijaya

 



Artikel Rekomendasi