Tanya-Jawab: Yoghurt Untuk Ibu Hamil l

 

Tanya: Sejak sebelum hamil (4 bulan) saya (29 th) rutin minum yoghurt, sehari 1-2 gelas ukuran sedang. Apakah yoghurt aman bagi ibu hamil? Berapa porsi yang dianjurkan?

Jawab: Yoghurt mengandung sejumlah zat gizi yang baik untuk menunjang proses kehamilan, terutama protein, kalsium (Ca), vitamin D, dan serat. Protein membantu proses pembentukan sel-sel tubuh janin, kalsium membantu proses pembentukan tulang dn gigi, vitamin D mencegah pre-eklampsia, dan kandungan seratnya mencegah Anda dari masalah sembelit yang sering dialami ibu hamil. Sebagai sumber probiotik (bakteri baik dalam pencernaan) dan prebiotik (makanan bakteri baik), yoghurt membantu fungsi sistem pencernaan, sehingga keluhan sulit buang air besar dan sembelit semakin berkurang. Belum ada anjuran khusus yang disepakati untuk konsumsi yoghurt bagi ibu hamil, jadi apa yang Anda lakukan aman-aman saja.
 

 



Artikel Rekomendasi