Makan Benar, ASI Prima!

 

Mengingat ibu masih dalam tahap pemulihan paska bersalin, segeralah pulih (speedy recovery) agar bisa menikmati kegiatan menyusui. Salah satu caranya, makan dengan benar.
  • Kebutuhan kalori ibu menyusui sekitar 3000 kalori per hari, dibagi dalam 3 kali waktu makan, 2 kali camilan.
  • Makanan sehari-hari harus seimbang, terdiri dari makanan pokok, lauk pauk, sayuran, buah-buahan, dan susu.
  • Makanan pokok bukan cuma nasi. Selingi dengan roti, kentang, pasta, jagung, singkong atau ubi.
  • Lauk pauk, kombinasikan jenis hewani dengan nabati. Misalnya dari hewani: daging ayam dan sapi, telur, ikan, hati, dan ampela. Dari nabati: tempe, tahu, dan kacang-kacangan.
  • Sayuran berwarna membantu produksi ASI. Konsumsi bayam hijau dan merah, kangkung, brokoli, katuk, wortel dan buncis.
  • Buah-buahan berwarna lebih kaya vitamin dan mineral. Nikmati pisang, pepaya, jeruk, apel, tomat, semangka, melon, dan avokad.
  • Pilih camilan sehat, hindari makanan olahan dan frozen food (karena sudah banyak berkurang zat gizinya), juga penggunaan zat aditif.
  • Minum lebih banyak, sekitar 8 gelas sehari, agar tubuh tidak kurang cairan. (me)
Baca juga:
Makanan Pelancar ASI
10 Resep Untuk Ibu Menyusui
Rahasia Kulit Ibu Cerah, Sehat dan Segar!

 



Artikel Rekomendasi