Menikmati Masa Indah Kelahiran Bayi

 

Saat membawa pulang bayi mungil Anda yang baru lahir, bersiap-siaplah mengalami hal-hal yang sungguh menakjubkan. Cobalah sejumlah tips ini, yang membuat bulan-bulan mendatang akan menakjubkan dan layak dikenang.

Dari usia 0-1 tahun baik Anda berdua maupun bayi akan mengalami banyak hal yang indah, yang bermakna dan layak untuk dikenang bahkan diabadikan. Jangan biarkan saat-saat yang indah ini berlalu begitu saja. Cobalah mengisinya dengan lebih bermakna, lebih fokus dan lebih gembira. Manfaatnya bisa dipetik bukan saja oleh bayi, tapi juga oleh Anda dan pasangan.
 
  • Lepaskan rasa rindu Anda pada pasangan Anda sepuas mungkin. Ciptakan saat-saat yang luar biasa berdua saja, tanpa harus merisaukan si bayi. Anda berdua memang merindukan saat-saat mesra seperti ini kan ? Setelah puas, kembalilah pada buah hati Anda. Peluklah, seolah-olah Anda tidak akan melepasnya lagi.
  • Nikmati kebersamaan dengan bayi Anda di tempat tidur berdua saja. Peluklah ia sambil memanjatkan puji syukur atas karuniaNya. Ia begitu indah, berharga dan sangat Anda sayangi.
  • Belanjakan uang Anda! Beli kamera digital atau kamera video idaman Anda. Percaya deh, tahun ini pasti akan sangat berguna.
  • Buatlah memorabilia dari hari bersejarah, saat ia lahir ke dunia. Kumpulkan dan dalam sebuah kotak indah misalnya, foto bayi saat ia baru lahir, gelang identitasnya, sekuntum bunga (dikeringkan) dari bouquet yang Anda terima hari itu, koran yang terbit hari itu dan lain-lain. Kelak bila ia sudah besar ia akan sangat berterimakasih atas kenang-kenangan itu.
  • Bila ternyata Anda tak mampu jadi super mom, terimalah kenyataan itu. Anda tak perlu menyesali diri atau bersikap ambisius.
  • Susuilah bayi Anda secara eksklusif selama enam bulan. Bagi bayi, tak ada makanan yang sesempurna Air Susu Ibu.
  • Pandanglah puas-puas saat bayi Anda tidur lelap. Nikmati wajahnya yang innocent, nafasnya yang lembut. Betapa menakjupkannya dia!
  • Ajak dia jalan-jalan. Bayi selalu menyukai perubahan pemandangan, mengeksplorasi dunia sekitar. Apalagi bila sambil berjalan-jalan Anda menceritakan padanya hal-hal menarik yang Anda temui, seperti burung, pohon, anak-anak lain dan sebagainya 

 



Artikel Rekomendasi