Alergi antibiotik

 

Apakah anak saya (1,5) menderita alergi antibiotik? Setelah saya minum antibiotik dari dokter, di lehernya timbul bercak kemerahan. Saya masih menyusuinya.
(Stella, Bandung)

Bercak kemerahan pada kulit anak memang bisa jadi salah satu tanda gejala alergi antibiotik atau obat lainnya. Tapi, terkadang juga merupakan gejala adanya penyakit infeksi. Gejala alergi obat-obatan ada yang bersifat ringan dan berat. Selain kulit, gejala ringan dapat timbul pada bagian-bagian tubuh lainnya. Misalnya berupa biduran atau urtikaria, bengkak pada bibir, kelopak mata dan bahkan dinding saluran pernapasan. Sedangkan gejala alergi obat yang tergolong berat adalah sindroma Stevens Johnson dan reaksi alergi yang memengaruhi berbagai sistem di seluruh tubuh, dan dapat berakibat fatal.
Untuk mengetahui dan memastikan penyebab bercak-bercak kemerahan pada kulit anak Anda, sampaikan pada dokter yang memberikan obat antibiotik tentang reaksi yang terjadi pada anak Anda. Bawa serta anak ke dokter untuk pemeriksaan penyebab bercak-bercak merah yang dialaminya.

Salam, dr. Dina Mukti, SpA
  

 



Artikel Rekomendasi