Begini Menabung, Sebelum Investasi

 

Menabung adalah langkah awal sebelum mulai berinvestasi. Meski banyak manfaatnya, ikuti panduan ini agar proses menabung sesuai dengan perencanaan keuangan keluarga.

DO’s
1. Punya tabungan terpisah dengan rekening harian. Masalah klasik adalah punya tabungan tetapi selalu habis terpakai di akhir bulan. Pastikan Anda punya 2 rekening, dan pisahkan rekening untuk bayar biaya hidup bulanan dengan rekening khusus menabung.

2. Gunakan tabungan berjangka. Jika disiplin menabung belum ada, gunakan tabungan berjangka dengan durasi 12 bulan. Setoran pasti dilakukan setiap bulannya.

3. Manfaatkan fitur di tabungan. Banyak produk tabungan memberikan bonus poin hadiah. Mulai manfaatkan fitur ini dibandingkan menggunakan kartu kredit.

DONT’s
1. Membawa ATM untuk pos tabungan. Tabungan berbeda dengan rekening harian, sehingga Anda tidak perlu mengambil dana secara berkala di ATM.

2. Menabung di bank tanpa perlindungan. Pastikan produk tabungan Anda menggunakan suku bunga yang dijamin Lembaga Penjaminan Simpanan.

3. Salah pakai produk. Tabungan berbeda dengan investasi. Gunakan tabungan hanya untuk kebutuhan tujuan finansial maksimal 12 bulan. Selebihnya, gunakan produk investasi seperti reksa dana.

 

 



Artikel Rekomendasi

post4

5 Tips Mengelola Uang

Tak perlu jadi pakar keuangan atau akuntan dulu untuk bisa mengelola uang. Anda pun bisa. Bahkan lebih oke!Lima kiat berikut membantu Anda mengelola keuangan keluarga lebih cermat. ... read more