Penampilan Sahabat Karier

 

Penampilan oke saat bekerja, harus! Walau performa kerja bagus, penuh ide kreatif, tapi kalau penampilan kusut dan tidak enak, bisa mengurangi penilaian perusahaan. 
Inilah saran beberapa ahli tata rias untuk Anda:
  • Warna rambut. Menurut riset di Eropa, perempuan bekerja yang memiliki rambut warna pirang dinilai lebih meraup kesuksesan. Tentu Anda tak harus berambut pirang, namun sentuhan highlight warna mahogany atau tembaga pada rambut akan memberi impresi Anda wanita pekerja yang berkarakter, tegas dan berani.
  • Gigi putih. Orang-orang yang sering tersenyum dinilai sebagai orang yang cerdas, bisa dipercaya, dan memiliki rasa percaya diri yang kuat. Senyum dengan gigi putih tentu akan semakin menawan –kunyah buah apel mentah, wortel, seledri atau daun seledri untuk mendapatkan gigi lebih putih. 
  • Warna bibir merah buah berry dipercaya akan menarik perhatian orang untuk mendengarkan Anda berbicara. Pilih lipstik warna bernada pink dan fuchsia.
  • Rambut bersih  dan bebas ketombe  memberi kesan Anda bisa merawat diri, serta mencerminkan kapabilitas seseorang untuk ‘merawat’ pekerjaannya.
  • Ciptakan kekhasan dan tonjolkan keunikan Anda dalam bergaya. Pilih aksesoris yang menunjang kepribadian Anda. Gaya unik juga adalah cara efektif dalam menciptakan persona kuat. 
Foto/Dok. Femina Group


 



Artikel Rekomendasi