Apa itu Oligomenorrhea?

 

Oligomenorrhea adalah adanya komplikasi dari siklus menstruasi. Istilah ini digunakan, jika siklus menstruasi tidak teratur. Oligomenorrhea dapat menyebabkan suatu masalah ketika hamil. Selain itu juga bisa membuat wanita lebih rentan untuk mengalami patah tulang.

Wanita dengan Oligomenorrhea akan terus mengalami menstruasi secara tidak teratur hingga penyebabnya diketahui dan kondisinya bisa diobati. Perawatan atau pengobatan Oligomenorrhea, tergantung oleh penyebabnya. Misalnya, faktor-faktor sosial seperti stress, sakit, pola makan buruk, dan sering bepergian juga dapat menyebabkan Oligomenorrhea.

Dalam banyak kasus, sering disebabkan oleh ketidakseimbangan hormon, yang terjadi ketika seorang wanita lebih banyak menghasilkan hormone laki-laki daripada hormon wanita. Hal ini bisa diobati dengan obat yang akan memperbaiki keseimbangan hormon dan mengembalikan siklus normal.

Selain itu Oligomenorrhea juga dapat disebabkan oleh polycystic ovarian syndrome (PCOS). Hal ini terjadi ketika seorang wanita terlalu banyak memproduksi hormon laki-laki sehingga menyebabkan kista kecil di dalam ovarium. Hal ini akan menggangu ovulasi dan siklus menstruasi. Belum ada obat untuk PCOS, namun dapat dikelola melalui pengendalian berat badan dan terapi seperti akupuntur.  
 

 



Artikel Rekomendasi