Hamil Dengan Keputihan

 

T: Saya berumur 36 tahun, saat ini sedang hamil 10 minggu (anak ke -2). Sepuluh hari terakhir ini vagina saya terasa sangat gatal. Setelah periksa ke dr.SpOGm, saya didiagnosa mengalami keputihan. Kemudian dilakukan pencucian dan disarankan untuk mengoleskan krim apabila terasa sangat gatal serta harus selalu menjaga kebersihan vagina. Tapi sampai sekarang, keluhan tersebut masih saja muncul. Apakah keputihan tersebut berbahaya pada janin? Dan bisakah saat keputihan menggunakan obat cuci vagina yang tersedia di apotik?
 
J: Keputihan yang di sebabkan oleh kuman dan jamur dapat menyebabkan timbulnya prostaglandin sehingga rahim mudah kontraksi, dan infeksi pada selaput ketuban, sehingga bisa pecah sebelum waktunya. Keputihan sebaiknya diobati jika ada keluhan seperti ibu. Caranya dengan mencari penyebabnya melalui pemeriksaan swab vagina serta dilakukan pembiakan dan resistensi test. Setelah tahu penyebabnya, obat dapat diberikan yang sesuai dengan sensitivitas vagina. Keputihan tidak dapat dihilangkan hanya dengan membilas dengan cairan pembilas yang di jual bebas di apotik. Yang penting jaga kebersihan dan jaga agar vagina tidak lembab.

Dr. Agustinus Gatot, Sp.OG
RS Mitra Keluarga Bekasi


 

 



Artikel Rekomendasi