Mulas Saat Berhubungan Seksual

 

Tanya: Setelah 4 bulan menikah, kami ingin segera punya anak, tetapi setelah berhubungan suami istri, saya  selalu mulas. Apakah tubuh saya menolak sperma?

Jawab: Di cairan sperma terdapat zat prostaglandin jenis E1 dan E2 yang dibutuhkan agar sel sperma dapat berenang lebih baik, lebih cepat, dan sanggup menembus pembungkus sel telur pada proses pembuahan. Prostaglandin dapat menyebabkan kontraksi otot rahim, sehingga menimbulkan efek mulas. Yang Anda alami bukan pertanda tubuh menolak sel sperma.

Pernikahan 4 bulan masih sangat muda. Berdasarkan penelitian, 90% istri hamil setelah menikah 1 tahun, 95% setelah 2 tahun. Jika haid Anda terautr, tampaknya Anda sehat. Jaga kesehatan dengan olahraga teratur, mengonsumsi makanan bergizi, dan menjaga berat badan ideal. Lakukan hubungan suami istrri
 

 



Artikel Rekomendasi

post4

Periksa Fertilitas Berdua

Demi memiliki anak, pasangan suami-istri harus mengenal masa suburnya dengan memeriksakan diri bersama. Dengan demikian, perencanaan kehamilan dapat dilakukan dengan baik.... read more