5 Tip Agar Anak Aman di Tempat Ramai

 

Fotosearch

Menurut Alyssa Dver, National Safety Expert sekaligus CEO perusahaan retail Wander Wear Inc, sekitar 90% keluarga di AS pernah terpisah dengan anaknya saat berada di tempat umum. Dan, mayoritas terjadi di pusat perbelanjaan. Untuk mencegah kejadian serupa terjadi pada Anda, lakukan tip berikut.
 
Kenakan si kecil tanda pengenal, bisa berupa gelang atau kartu nama buatan sendiri yang ditempel di tasnya.
Ajarkan si kecil untuk mengingat nama, nomor telepon Anda dan pasangan, bila perlu alamat rumah.
Pantau keberadaan si kecil. Pastikan selalu berada dalam pantauan atau ada di dekat Anda.  
Gandeng tangannya selama berada di tempat yang sangat ramai.
Ajarkan dan minta anak untuk menghampiri petugas keamanan berseragam atau datang ke pos polisi jika terpisah oleh Anda. (LAD/RIN)
 

 



Artikel Rekomendasi