5 Tips Hamil Sehat dan Bahagia

 

Dokumentasi Ayahbunda

Tahukah Anda, ibu yang bahagia selama kehamilannya berpeluang melahirkan anak yang ceria dan lebih mudah diasuh. Tentu saja kehamilan yang sehat dan bahagia adalah idaman semua wanita. Ada 5 tips yang dapat dilakukan, ini dia:

- Berpikir positif tentang kehamilan. Hindari membebani pikiran Anda, bahwa hamil itu maka penampilan jadi tidak menarik. Sebaliknya, dari hamil Anda bisa menikmati sisi feminim dan naturalnya calon ibu.

- Rutin olah raga. Agar tetap sehat, berolahraga lah 2-3 kali seminggu. Pilih olahraga yang cocok dengan ibu hamil, seperti berjalan kaki, yoga, dan berenang.

- Konsumsi makanan sehat. Cukupi kepenuhan gizi anda dan janin, dengan mengonsumsi aneka makanan dan minuman sehat.

- Kenakan pakaian hamil modis. Hamil juga tetap bisa bergaya dan stylish! Untuk itu, mulai mengenakan baju hamil yang nyaman dan modis agar Anda semakin percaya diri.

- Menggunakan make up. Walaupun rasa malas kerap melanda, sebaiknya Anda jangan anti make up. Pilih produk yang aman bagi kehamilan. Wajah yang cantik bisa membuat hari Anda menjadi lebih baik.

(FIN/MON)

BACA JUGA:

23 Alasan Hamil Bahagia
Tips Cantik Saat Hamil
Pentingnya Mengajak Ngobrol Janin
 

 



Artikel Rekomendasi