Pie Daging

 

Dokumentasi Ayahbunda


Rasakan kelezatan dan kelembutan daging dibalut dengan kue pie. Resep Pie Daging simak di sini.

Pie Daging
Untuk 6 porsi
 
Bahan, aduk rata dengan pastry cutter:
200 gram tepung terigu serbaguna
125 gram mentega tawar, potong dadu 2 cm
25 gram gula halus
1 sendok makan air es
½ sendok teh garam
1 butir telur ayam
 
Isi:
1 sendok makan mentega
1 sendok makan minyak zaitun
75 gram bawang bombay, cincang halus
300 gram daging sapi, cincang
150 gram wortel, potong dadu 1 cm, rebus
2 lembar bayleaf
3 sendok makan peterseli cincang
100 ml kaldu sapi
1 sendok teh garam
½ sendok teh merica bubuk
1 sendok makan tepung terigu
 
Cara membuat:
  1. Panaskan oven suhu 170° C. Pipihkan adonan pie menggunakan penggilas kayu/rolling pin hingga tebal ½ cm. Sisakan sedikit adonan pie untuk lapisan atas.
  2. Letakkan adonan ke dalam loyang pie (ukuran 20 cm), tekan-tekan, ratakan. Tusuk-tusuk permukaannya dengan garpu.
  3. Isi: Panaskan mentega dan minyak zaitun. Tumis bawang bombay, daging cincang, bayleaf, piterseli, dan wortel. Tambahkan kaldu, garam, merica, dan tepung terigu. Masak hingga air habis. Angkat
  4. Masukkan isian di atas kulit pie. Ambil sisa adonan pie, potong memanjang dengan lebar 1 cm. Tutup permukaannya dengan kulit pie dengan pola jaring. Olesi permukaannya dengan kuning telur hingga rata.
  5. Panggang  dalam oven panas 170° C hingga matang (± 30 menit), keluarkan. Sajikan.
 
Nilai gizi (per porsi):
Energi: 472,4 kilo kalori
Protein: 17,8 gram
Lemak: 28,8 gram
Karbohidrat: 35 gram
(NAT/MON)

 



Artikel Rekomendasi