Kembang Kol Kentang Panggang

 

Variasi kembang kol dan kentang dapat menjadi pilihan menu favorit untuk anak. Selain enak, kembang kol mengandung vitamin A, C dan juga kalsium.

Bahan:
100 gram kentang
100 gram kembang kol
1 siung bawang putih
½ sendok teh mentega tawar
25 gram keju parut
daging ayam secukupnya

Cara Membuat:
1. Kukus 100 gram kentang dan 100 gram kembang kol. Haluskan keduanya.
2. Tumis 1 siung bawang putih, menggunakan ½ sendok teh mentega tawar.
3. Masukkan ayam, masak hingga matang.
4. Campurkan dengan kentang, taburi 25 gram keju parut. Panggang hingga matang.

Untuk 2 porsi

Nilai Gizi (per porsi):
Energi: 119 kilo kalori
Protein: 10.5 gram
Lemak: 3 gram
Karbohidrat: 12 gram

Untuk bayi usia 9-12 bulan.

 



Artikel Rekomendasi

post4

Resep Ikan Kakap Saus Keju

Ikan kakap mengandung zat gizi omega 3 yang sangat bermanfaat untuk menunjang perkembangan otak bayi. Rasa gurih dan lezat serta teksturnya yang lembut akan memudahkan bayi berlatih keterampilan mengu... read more