Ternyata, Ibu Hamil Butuh Musik!

 

 
123RF


 
Saat hamil, tak sedikit ibu ditimbun rasa khawatir dan pertanyaan di benak. Misalnya, khawatir janin mengalami hal buruk, kondisi keuangan tak stabil, hingga  khawatir tak bisa menjadi ibu yang baik. Jika situasi tersebut dibiarkan berlarut, ibu bisa mengalami stres! Padahal stres, menurut beberapa studi, berkontribusi pada kelahiran prematur, berat janin rendah dan meningkatkan kemungkinan anak akan mengalami masalah perilaku kelak.

Menurut Vivette Glover, Profesor Perinatal Psychobiology di Imperial College London, dalam sebuah artikel di World Medical News, ”Stres  yang dialami ibu hamil, bisa menyebabkan anak hiperaktif, kemampuan kognitifnya lemah, juga mengalami cemas dan depresi. Ibu yang stres juga bisa melahirkan bayi kurang berat badan yang bisa menjadi indikasi adanya masalah jantung.”

Dengan sederet akibat itu, penting bagi ibu hamil untuk menyiapkan suasana hati yang sehat untuk janin yang sedang dikandung. Cara yang dianjurkan antara lain, memastikan Anda dan kandungan sehat dengan rutin memeriksakan diri ke dokter, mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang, dan mencurahkan rasa khawatir Anda pada orang lain seperti pasangan, orangtua, atau teman dekat.

Cara lain mengurangi stres adalah dengan mendengarkan musik. Studi terhadap 236 wanita yang dilakukan College of Nursing, Kaohsiung Medical University, Taiwan, menunjukkan mereka yang mendengarkan musik selama 30 menit selama 2 minggu, mengurangi stres, depresi, dan cemas secara signifikan dibanding ibu yang tak mendengarkan musik.

"Stres muncul karena calon ibu mengalami masa hamil yang cukup panjang, selama 9 bulan,” kata Chung-Hey Chen dari National Cheng Kung University. Dan hasil studi kami menunjukan bahwa mendengarkan musik adalah cara murah untuk mengurangi stres selama kehamilan,” jelasnya.

Suasana relaks karena mendengarkan musik akan memproduksi hormon bahagia, yaitu serotonin dan endorphin. Perasaan tenang Anda akan ditransfer ke janin lewat plasenta. Dengan itu, janin merasakan ketenangan sama yang akan membuatnya sejahtera.


 
(IAH/FAR)


Baca Juga:
3 Cara Stimulasi untuk Janin
Musik Untuk Menuju Persalinan Normal

 



Artikel Rekomendasi