Menaikkan Berat Badan Balita

 

Tanya: Berat badan balita saya (14 bulan) hanya 8 kg. Bagaimana menaikkan berat badannya?
 
Jawab: Balita sudah harus belajar mencicipi makanan yang sehari-hari kita makan. Makanan keluarga sebaiknya mengandung gizi seimbang, cukup karbohidrat (nasi, kentang, jagung, roti, pasta), protein (daging, ikan, tempe, tahu, telur), lemak (susu, telur, mentega, minyak), serta vitamin dan mineral (sayur-sayuran, buah-buahan).
 
Biasanya, anak-anak seusia ini:
  1. Lebih senang bila diberi 'otoritas' boleh makan sendiri.
  2. Lebih suka pola makan sedikit tapi sering dengan jenis, bentuk dan rasa makanan yang berganti-ganti agar tidak bosan.
  3. Dapat terus diberi ASI, tetapi jika hendak diberikan susu formula cukup 500 – 600 ml/hari atau 2 – 3 gelas/hari.
 
Berat ideal seorang anak tidak hanya tergantung dari berat badannya, tetapi juga tinggi badannya. Namun rata-rata balita seusianya mempunyai berat badan 10 kg. Ada baiknya membawa balita ke dokter spesialis anak agar dievaluasi asupan makanannya serta tumbuh kembangnya. Utamakan makanan bergizi seimbang dengan pola makan sedikit tapi sering.

 



Artikel Rekomendasi

post4

Gigi Anak Tak Kunjung Tumbuh

Pertumbuhan gigi anak saya (1 tahun) lambat sekali, bahkan belum punya satu gigi pun. Adakah obat atau vitamin yang dapat mempercepat pertumbuhan gigi?... read more