Hamil Kesundulan, Boleh Menyusui?

 

freepik
Belum genap si sulung berumur setahun, Anda keburu hamil lagi. Masih boleh menyusui selama hamil?
 
Normalnya seorang ibu habis melahirkan akan kembali mendapatkan menstruasi setelah tiga bulan. Tapi pada ibu menyusui, menstruasi akan kembali setelah lebih dari tiga bulan karena tingginya hormon prolactin. Tingginya hormon ini dianggap mengurangi hormon kesuburan atau estrogen yang bertugas mematangkan sel telur.
 
Lactation Amenorrhea Method adalah metoda untuk menunda kehamilan secara alami dengan cara menyusui ASI eksklusif. Tetapi kehamilan akan terjadi apabila ibu sudah tidak menyusui secara eksklusif, ketika bayi sudah diperkenalkan dengan makanan pendamping ASI.
 
Pada saat itu hormon prolactin menurun, hormon estrogen meningkat, sehingga sel telur mulai mengalami pematangan. Saat inilah ibu mulai kembali ke masa subur. Hamil tanpa rencana? Panik? Berbagai kekhawatiran muncul, karena si kakak belum lepas ASI.
 
Menyusui saat hamil tentu penuh tantangan. Katanya, bisa memicu kontraksi?
Saat Anda mendapati dua garis merah pada alat penguji kehamilan, produksi ASI masih seperti biasa.
 
Tetapi pada usia kehamilan trimester dua, yaitu usia kehamilan 4 sampai 5 bulan, sifat ASI mulai berubah. ASI menjadi lebih encer dan rasanya hambar. Puting susu Anda juga akan mulai peka, terasa nyeri karena peningkatan hormon kehamilan.
 
American Pregnancy Association menjelaskan bahwa menyusui saat hamil tidak memicu keguguran. Keguguran dapat terjadi bila terjadi komplikasi, atau Anda memiliki riwayat melahirkan bayi prematur pada kehamilan sebelumnya.
 
 
Imma Rachmani

 



Artikel Rekomendasi