3 Layanan Streaming Online Ramah Anak

 


Menonton merupakan salah satu aktifitas yang bukan hanya digemari oleh orang dewasa tetapi juga anak-anak. Sebagai orang tua Anda harus sangat selektif dalam memilih konten yang akan di konsumsi si kecil, namun tidaklah mudah untuk menemukan konten yang menghibur sekaligus mengedukasi. Menjawab keresahan Bunda, beberapa layanan streaming online ini dapat membantu Anda menemukan konten untuk si kecil. 

Netflix
Penyedia layanan streaming film global Netflix, hadir di Indonesia sejak Januari 2016. Kekuatan Netflix terletak pada konten-konten original  mereka yang terus diproduksi dan memiliki kualitas yang bagus, seperti film Bird Box (2018) atau series Love Alarm.

Di samping itu, Netflix juga tergolong diverse karena menyajikan konten bukan hanya dari negara-negara Barat saja, tapi juga film-film Asia termasuk Indonesia. Memiliki fitur “Parental Control”  yaitu pengguna dapat log in dan membuat pembagian profile, fitur ini bisa menjadi opsi untuk mengawasi tontonan anak ketika menggunakan Netflix. Saat mode Kids yang dipilih sebagai profile pilihan, maka seluruh isi timeline akan berubah menjadi film anak dan Netflix tidak akan menampilkan isi film dewasa seperti dalam mode biasa.
 
Iflix
Iflix adalah layanan penyedia streaming Film dan Acara Televisi melalui Internet yang merupakan layanan Internet TV terbesar di Asia. Berasal dari Malaysia, Iflix dapat dinikmati di Philipina, Thailand, Vietnam, Srilangka dan tentunya di Indonesia. Iflix memiliki beragam konten khusus untuk anak-anak yang menyediakan beragam film kartun yang seru.

Salah satu favorit saya adalah The Marvelous Misadventures of Flapjack. Disamping itu Iflix juga menyediakan film yang khusus untuk Balita pada section preschool favorite. Iflix juga mempermudah pelanggannya dengan menggandeng sejumlah penyedia layanan internet dan seluler sebagai mitra yaituIndihome, Indosat Ooredoo, atau XL Axiata, jadi apabila Anda pengguna layanan internet dan seluler tersebut Anda dapat mengakses layanan Iflix secara cuma-cuma. 
 
HOOQ
HOOQ adalah salah satu aplikasi streaming asal Singapura yang juga memungkinkan Anda untuk  mengunduh film kesukaan si kecil. HOOQ telah resmi beroprasi di Indonesia pada April 2016, dan telah beroprasi di beberapa negara seperti Philipina, Thailand, dan India. Memiliki kurang lebih 1.600 film dan 175 episode serial televisi Hollywood, serta 1.250 film dan 6.000 episode serial televisi asal Indonesia, aplikasi ini dapat Anda unduh secara gratis di Playstore ataupun Appstore.

Telah menjalin kerja sama dengan beberapa studio lokal seperti 13 Entertainment, MNC Contents, Multivision Plus, dan Transmedia, HOOQ memiliki keunggulan yaitu memiliki film-film komedi lawas dan baru dari Indonesia. HOOQ juga memiliki mode offline yaitu fitur yang memperbolehkan Anda untuk menonton video yang sudah diunduh tanpa memerlukan koneksi internet dalam waktu 30 hari dari saat tanggal pengunduhan dan 48 jam dari saat Anda mulai menontonnya.


Baca juga:
6 drama korea seru untuk menemani karantina di rumah
Rekomendasi film keluarga seru untuk mengisi liburan di rumah
Santai sejak ditemani 5 series populer netflix


Debbyani Nurinda

 



Artikel Rekomendasi