Ide Resolusi Tahun Baru 2020 untuk Bunda dan Keluarga

 

Ide Resolusi Tahun Baru 2020 untuk Bunda dan Keluarga. Foto: Ilustrasi, Pexel
Tahun Baru 2020 sudah di depan mata. Selamat untuk Anda yang berhasil menjalankan resolusi 2019! Tentunya ada kepuasan tersendiri ketika sederet rencana selama satu tahun kemarin sukses terlaksana. 

Sebagai orang tua, Bunda dan Ayah tentu mempunyai tujuan bukan hanya skala pribadi tapi juga keluarga. Misalnya, bisa meluangkan waktu untuk yoga seminggu dua kali adalah target pribadi, sedangkan makan malam bersama pasangan dan anak-anak tiap weekend adalah target keluarga.

Nah, kira-kira di 2020 nanti, apa saja resolusi yang mau Anda wujudkan? Jika belum ada ide, beberapa daftar ini bisa jadi inspirasi Bunda dan Ayah. 

Membuat ritual hari keluarga satu kali tiap minggu
Yang bisa Anda lakukan untuk resolusi ini, misalnya makan malam bersama, nonton film bersama, atau pergi main di luar tiap Sabtu. 

Tujuan dari kegiatan ini adalah Anda sekeluarga memiliki satu hari yang dinanti-nantikan tiap pekannya. Dalam momen kebersamaan itu, Bunda dan Ayah dapat menunjukkan kepada anak betapa antar anggota keluarga benar-benar saling mencintai satu sama lain. 

Jika anak sudah dapat diajak berkomunikasi, tak ada salahnya meminta ia memberi masukan kegiatan yang bisa dilakukan satu keluarga.

Komitmen untuk menyediakan makanan sehat
Tak harus masak sendiri jika waktu yang Bunda miliki setiap harinya lebih memungkinkan untuk pesan makanan secara online. Layanan daring pun menyediakan fitur untuk grup makanan sehat, lho

Selain itu, resolusi untuk menyediakan makanan sehat juga tak berarti harus setiap hari menu berbahan sayur dan buah. Ya, meski idealnya demikian. Namun jika belum bisa, Anda dapat setidaknya mengurangi makanan junk food. Misalnya dari yang dulunya seminggu tiga kali, menjadi cukup sebulan sekali saja. 

Mengerjakan proyek bersama anak
Punya resolusi untuk membuat karya bersama anak di 2020? Kenapa tidak!

Proyek kolaborasi Anda dan anak bisa menjadi pengalaman hebat sekaligus proses belajar untuknya. Pilih satu atau beberapa proyek yang akan membantu Anda dan Anak menemukan keterampilan baru. Misalnya, menciptakan karya seni atau membuat konten video untuk dirilis di YouTube. 

Kurangi screen time, tingkatkan quality time
Untuk satu keluarga bisa terhubung satu sama lain, terkadang kita perlu memutuskan koneksi. 

Mengingat betapa sangat tergantungnya masyarakat sekarang pada gadget dan internet, resolusi yang satu ini bisa cukup menantang. Sebelum membuat kesepakatan, bicarakan dengan pasangan, anak dan anggota keluarga lainnya supaya menonaktifkan gadget apa pun selama waktu keluarga. 

Mengajak anak lebih peduli pada sesama
Jika anak sudah cukup besar, Anda dapat mempertimbangkan untuk membuat resolusi menjadi relawan bersama. Ada banyak peluang bagi Anda dan anak menjadi relawan, yang biasanya ditayangkan melalui akun-akun di media sosial. 

Kegiatan menjadi relawan tak hanya memberikan anak pengalaman baru, tapi juga mengajarinya tentang kasih sayang dan kemurahan hati kepada sesama. Dengan ikut terlibat langsung, anak menjadi belajar lebih banyak daripada hanya mendengarkan atau membaca cerita.

(Alika Rukhan)

 



Artikel Rekomendasi