5 Cara Melindungi Diri Jika Tinggal Serumah Dengan Pasien Covid-19

 


Mendekati penghujung tahun 2020, kasus pasien positif virus corona masih terus bertambah. Untuk menghindari agar jumlah pasien tidak membeludak di rumah sakit, pihak kesehatan memperbolehkan pasien dengan gejala Covid-19 ringan untuk melakukan isolasi mandiri di rumah. Namun, hal ini tentunya akan menimbukan kekhawatiran bagi anggota keluarga lainnya.

Seorang dokter penyakit menular dan penyakit dalam di Northwell Health, dr. David Hirschwerk, mengatakan bahawa situasi ini penting untuk dipertimbangkan. Karena anggota keluarga lainnya memiliki sekitar 50 persen risiko ikut terinfeksi, ketika tinggal serumah dengan seseorang yang mengalami gejala atau terinfeksi Coronavirus.

Jangan panik, berikut 5 cara agar Anda tetap bisa merawat pasien sekaligus melindungi diri dari Covid-19.

Lakukan tes terlebih dahulu
Setelah mengetahui salah satu anggota keluarga terinfeksi coronavirus, segera periksakan diri dan lakukan tes kesehatan, karena tidak menutup kemungkinan  Anda juga terinfeksi covid-19.

Jangan disembunyikan ya, Bun, karena ini bukanlah sebuah aib keluarga. Siapapun yang melakukan kontak langsung dengan pasien positif corona juga harus diberi tahu agar mereka dapat melakukan tes dan melakukan isolasi mandiri.

Dengan begini Anda telah membantu untuk memutus rantai penyebaran Covid-19.

Batasi kontak secara langsung
Perhatikan 3 pedoman untuk merawat pasien COVID-19, menurut Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC):
Penderita COVID-19 harus memisahkan diri dari orang lain di rumah.
Jika memungkinkan, pengidap COVID-19 harus menggunakan kamar tidur dan kamar mandi terpisah.
Setiap orang di rumah harus menjauh setidaknya 6 kaki dari pengidap COVID-19 sesering mungkin.

Pasien dengan gejala COVID-19 ringan harus dikarantina minimal 14 hari sejak timbulnya gejala atau tes positif. Ketika merawat pasien, Anda diperbolehkan untuk memasuki kamar pasien dalam jangka waktu yang singkat misalnya untuk memberikan makanan. Namun pastikan Anda menggunakan masker dan tetap menghindari kontak secara langsung.

Biarkan jendela tetap terbuka
Menjaga kualitas udara di dalam rumah sama pentingnya dengan membersihkan rumah, sebab keduanya dapat memberikan pengaruh pada kesehatan penghuninya.  Untuk menjaga sirkulasi udara agar tetap sehat, pastikan Anda membiarkan jendela di sekeliling rumah tetap terbuka. Dengan begitu sinar matahari juga bisa masuk ke dalam rumah dan membasmi virus dan bakteri yang bersarang di dalam ruangan.

Kenakan masker walaupun di dalam rumah
Bukan hanya pasien tetapi anggota keluarga yang lain juga harus menggunakan masker meskipun di dalam rumah. Masker membantu menahan infeksi pernafasan dari hidung dan mulut orang yang terinfeksi sekaligus  melindungi individu agar tidak terinfeksi. Pastikan Anda telah menggunakan masker dengan benar, untuk perlindungan yang lebih maksimal Anda bisa menggunakan kacamata atau face shield.

Cuci tangan dan mensterilkan seluruh permukaan rumah
Masker saja tidak cukup untuk melindungi Anda dari paparan covid-19, maka CDC juga menyarankan Anda untuk tetap menjaga kebersihan tangan:
Sering-seringlah mencuci tangan dengan sabun dan air setidaknya selama 20 detik, terutama setelah berada di dekat orang yang sakit.
Gunakan pembersih tangan yang mengandung setidaknya 60 persen alkohol, jika sabun dan air tidak tersedia.
Hindari menyentuh mata, hidung, dan mulut Anda dengan tangan yang belum dicuci.

Jangan lupa untuk mensterilkan seluruh permukaan dan barang-barang yang sering disentuh oleh anggota keluarga misalnya, meja, gagang pintu, sakelar lampu, pegangan tangga, toilet, keran, bak cuci, dan elektronik.

Gunakan sabun dan air untuk membersihkan permukaan dan barang-barang tersebut, kemudian gunakan disinfektan rumah tangga untuk perlindungan yang lebih maksimal.

Baca juga:
Penting! Ini cara memakai dan merawat masker kain efektif cegah covid-19

Kebiasaan di toilet picu penularan virus covid-19
Orang tanpa gejala tak sebarkan covid-19, who dinilai membingungkan


Debbyani Nurinda

 



Artikel Rekomendasi