SPEKIX Pusat Informasi Lengkap Tentang Autisme

 

 


Keluarga yang tidak terakses informasi tentang autism, ahli di bidang autis yang masih langka, serta mahalnya biaya terapi, kerap menghalangi keluarga untuk segera melakukan intervensi terhadap anak yang terdeteksi menyandang autis. Padahal prevalensi penyandang autism meningkat, dilihat dari hasil temuan global.

Menangani autism secara menyeluruh sangat diperlukan agar anak yang menyandangnya dapat hidup seperti halnya anak lain, dan mampu mandiri. Berawal dari kondisi itu, MPATI (Masyarakat Peduli Autis Indonesia) bersama Zally Zarras Learning Center mengadakan Special Kids Expo (SPEKIX).  Mengangkat tema Beauty in Ability, expo berlangsung selama dua hari, dari tanggal 24 sampai 25 Agustus 2019 bertempat di Jakarta Convention Center.

Dalam acara ini, pengunjung akan mendapat banyak informasi tentang autism melalui seminar-seminar. Di hari pertama, Ayahbunda mengadakan talkshow bertema  Mengenalkan Yoga untuk Orang Tua dari Anak Autistik,  dengan pembicara Tina Maladi. Lebih dari 30 orang tua dan guru anak berkebutuhan khusus mengikuti talkshow ini.

“Yoga diperlukan untuk merelease stress. Kalau orang tua stress, tidak akan dapat memberi rasa aman pada anak. Sentuhan ibu sangat penting,” kata Tina, yang juga memiliki anak menyandang  autistik. Dan karena yoga adalah mind body connection, yoga akan membuat orang tua fokus pada satu hal.

Selain seminar, ada juga cooking class, dan 130-an booth yang menggelar pameran berbagai produk, mulai dari makanan hingga hasil karya anak-anak penyandang autistik.

 

 

 



Artikel Rekomendasi