Aman di Internet, Katakan 10 Hal Ini pada Anak

 

Anak tidak dilarang menggunakan internet, tetapi diarahkan bagaimana agar tetap aman. Foto: Freepik

Internet sudah menjadi bagian dari kehidupan anak zaman sekarang. Dari internet, anak-anak dapat memeroleh beragam informasi sebagai media belajar, sekaligus hiburan.

Namun, penting bagi orang tua untuk mengetahui ada potensi bahaya saat anak menjelajah dunia internet. Misalnya, cyber-bullying, predator online, pencurian data. Karenanya, ada beberapa pesan yang perlu Anda sampaikan pada anak untuk menjaganya agar tetap aman dan terhindar dari potensi bahaya itu. 

Berikut ini adalah  tip keamanan berinternet, yang tidak boleh dilakukan oleh anak:

- Memberikan kata sandi, nama, alamat, nama sekolah anak, atau informasi apa pun tentang keluarga. 

- Berbicara dengan orang asing di Internet. 

- Menanggapi ajakan  untuk bertemu langsung dengan seseorang yang baru dikenal di internet.

-  Mengisi profil yang menanyakan nama dan alamat anak. 

- Masuk ke ruang chatting tanpa izin orang tua. 

- Tetap online ketika anak melihat sesuatu yang tidak akan disukai orang tua. 

- Memosting gambar diri atau foto anak tanpa izin orang tua. 

- Mengunduh atau memasang apa pun di komputer atau laptop anak tanpa izin orang tua. 

Jika anak memiliki pertanyaan tentang sesuatu yang ia baca, minta ia untuk bertanya pada orang tua. 
Jika anak berbicara dengan seseorang secara online dan membuat anak merasa tidak nyaman, anjurkan padanya agar tak perlu kembali berbicara dengan orang itu.

ALI


 

 



Artikel Rekomendasi