Ingin mulai Workout Di Rumah, 5 Channel YouTube Ini Bisa Menjadi Panduan

 

 
Selama masa karantina tentu Ayah dan Bunda tidak bisa mengunjungi tempat-tempat yang bersifat umum, termasuk dengan sarana fasilitas olahraga seperti, gym. Sementara, menjaga tubuh tetap sehat dan bugar dengan berolahraga sangatlah disarankan, untruk mencegah penularan Coronavirus.
 
Tak hanya bisa dilakukan di gym atau studio, aktivitas olahraga juga bisa Anda lakukan di rumah, kok. Cukup siapkan matras olah raga, sepatu khusus olahraga, tali skipping ataupun barbel, Anda dan pasangan bisa menciptakan ruangan gym sendiri di rumah.
 
Bila Anda bingung untuk mencari gerakan olahraga yang tepat, Anda bisa mengunjungi beberapa channel YouTube home workout berikut, yang menyajikan ragam video panduan olahraga yang bisa Anda ikuti.
 
Chloe Ting YouTube Channel

 

Workout YouTube channel yang dimiliki oleh Chloe Ting ini memiliki kelebihan yaitu, program 2 minggu dengan hasil otot yang nyata. Channel ini akan memandu Anda untuk melakukan gerakan olahraga setiap harinya, dengan minim peralatan, Anda cukup menyiapkan matras saja, Chloe juga telah membuatkan jadwal yang bisa Anda liat di website Chloe Ting, sebelum Anda memulai latihan olahraga.
 
Sarah Beth Yoga

 

Olahraga ringan sangatah dianjurkan untuk ibu hamil, selain dapat mengurangi timbulnya stretch marks, olah raga juga dipercaya dapat memudahkan persalinan Anda nantinya. Salah satu olahraga yang bisa Anda lakukan adalah yoga, Sarah Beth merupakan guru prenatal yoga bersertifikasi yang sering mengunggah video mengenai yoga untuk kehamilan yaitu, Prenatal Yoga for Beginner. Video ini cocok untuk calon ibu yang baru mengenal yoga karena gerakannya sederhana, namun efektif menghilangkan pegal-pegal di badan.

SKWAD Fitness

Channel ini rutin mengunggah konten mengenai gaya hidup sehat mencangkup, fitness dan workout serta resep-resep diet dengan bahasa Indonesia. SKWAD Fitness menyajikan tutorial fitness dan workout  yang bervariasi seperti, dance cardio, high intense cardio, hingga senam aerobik. Jadi Anda bisa dengan bebas memilih jenis olahraga mana yang cocok untuk Anda. Aktivitas fitness dan workout ini juga tidak membutuhkan banyak peralatan, Anda hanya perlu menyediakan matras olahraga.

LIVELOVEPARTY.TV

Zumba merupakan salah satu olahraga populer yang digemari tak hanya oleh wanita tetapi juga pria. Apakah Anda salah satu penggemar zumba? Jika iya, maka channel komunitas zumba asal Filipina ini cocok untuk menjadi pedoman Anda untuk melakukan gerakan zumba. Tutorial yang diunggah di channel ini pun menggunakan lagu-lagu yang beragam dan kekinian yang tentunya akan meningkatkan semangat olahraga Anda selama di rumah.

POPSUGAR Fitness

Channel yang mengunggah aktivitas cardio workout ini berdurasi rata-rata 15-45 menit meliputi gerakan pemanasan, gerakan inti dan pendinginan. Jadi, untuk Bunda dan Ayah yang ingin fokus dengan cardio, channel YouTube ini sangat cocok untuk menjadi pedoman olah raga Anda selama di rumah dan dijamin akan menguras keringat Anda.
 


Debbyani Nurinda

 


Topic

#corona #coronavirus #viruscorona #covid19 #dirumahsaja #dirumahaja #belajardirumah #workfromhome



Artikel Rekomendasi

post4

Nge-Gym Di Rumah? Bisa!

Pekerjaan rumah yang dilakukan maksimal, hasilnya bisa sama dengan berolahraga di gym, apalagi tak perlu pakai alatnya. Ini caranya!... read more

post4

Bahagiakan Suami Macho

Suami macho adalah suami yang gemar melakukan olahraga untuk membentuk postur tubuh yang bagus. Setiap hari yang ada di pikirannya adalah mengolah tubuh untuk membentuk tubuh yang 'laki-laki'. Ia i... read more