Pilgrimage by Didi Budiardjo

 

PILGRIMAGE yang berartikan pengembaraan, merupakan narasi  perjalanan seorang Didi Budiardjo selama 25 tahun (1989-2015) di dunia fashion Indonesia. Acara pameran fashion yang baru pertama kali diselenggarakan di Indonesia ini memamerkan sederet rangkaian koleksi mode Didi Budiardjo dari masa ke masa.

Untuk mendukung acara special ini,  Didi juga mengajak desainer lain seperti Susan Budiardjo, Adrian Gan, Eddy Betty dan Sebastian Gunawan untuk ikut berpartisipasi memamerkan beberapa koleksi mereka. Acara yang diselenggarakan di museum tekstil ini  dibuka oleh istri Gubernur DKI Jakarta, Ibu Veronica Tan Basuki Tjahaja Purnama pada tanggal 15 Januari 2015 lalu.

Pengunjung yang datang seolah-olah diajak berkelana dari awal perjalanan karir Didi Budiardjo sampai sekarang.  Museum tekstil di “sulap” menjadi  14 ruangan berbeda, yang menjadi ciri khas seorang Didi Budiardjo. Ruangan-ruangan tersebut  berisikan 70 set busana yang terdiri dari 300 fashion items. Dan ini merupakan benda pamer terbanyak sepanjang sejarah pameran yang diselenggarakan oleh Museum Tekstil.

(NIS/ERN)

 



Artikel Rekomendasi