Puding Blueberry

 

Memberikan makanan padat pertama pada bayi usia 9 – 12 bulan tidak berarti harus selalu berupa nasi atau bubur, lho. Anda bisa menyajikan puding untuk selingan makanan bayi Anda. Tetap sehat dan lezat.

Bahan:
100 gram blueberry, potong kecil.
1 bungkus agar-agar
75 gram gula pasir
2 putih telur


Cara membuat:
  1. Bersihkan blueberry, haluskan dengan blender. Tuang ke panci, tambahkan air hingga 200 cc.
  2. Masukkan agar-agar dan gula pasir, masak hingga mendidih sambil diaduk. Angkat.
  3. Kocok putih telur hingga kaku. Tuangi agar-agar blueberry sedikit-sedikit sambil diaduk rata. Tuang ke cetakan kecil. Biarkan hingga mengeras dan dingin. Lepas dari cetakan, sajikan.

 



Artikel Rekomendasi

post4

Resep Ikan Kakap Saus Keju

Ikan kakap mengandung zat gizi omega 3 yang sangat bermanfaat untuk menunjang perkembangan otak bayi. Rasa gurih dan lezat serta teksturnya yang lembut akan memudahkan bayi berlatih keterampilan mengu... read more