10 Bahan Alami untuk Mengatasi Keluhan Kehamilan

 

Fotosearch


Selama hamil, tubuh Anda mengalami banyak perubahan. Tak hanya mood yang labil, tapi kadang ada rasa mual, kaki bengkak, susah tidur, dan (yang paling bikin kesal) adalah munculnya stretch marks. Namun, jangan selalu mengandalkan obat-obatan kimia untuk mengatasinya.

Banyak bahan alami yang lebih efektif mencegah aneka risiko sbb :

1.Jahe, mengatasi mual dan muntah berkat kandungan zat oleoresin di dalamnya. Konsumsi dalam bentuk teh, permen, atau irisan umbinya. 

2.Kurma, mengandung serat yang akan meningkatkan aktivitas sistem pencernaan, sehingga mencegah konstipasi. Jika tak menyukai kurma, ganti dengan prune atau oatmeal. 

3.Kayu manis, mengatasi heartburn, karena mengandung minyak atsiri yang meningkatkan aliran cairan lambung di dalam perut dan meredakan heartburn.

4.Jeruk atau kiwi yang kaya vitamin C akan mencegah pembengkakan pembuluh darah di anus (wasir). 

5.Air putih akan membantu Anda mencegah kaki bengkah. 

6.Minyak kelapa yang dioleskan ke perut selama hamil akan mengurangi risiko stretch marks. 

7.Bayam atau daging merah akan menangkal anemia karena kandungan zat besinya. Pasalnya saat hamil, Anda membutuhkan 27 miligram zat besi setiap hari. 

8.Perasan jeruk nipis yang ditambah air hangat dan gula akan membantu mengatasi saat nyeri saat berkemih. 

9.Segelas susu hangat atau teh chamomile memliki efek relaksasi sehingga membantu mengatasi susah tidur. 

10.Pisang atau avokad yang kaya potasium dan mineral akan mencegah kram pada kaki, serta gangguan saraf otot tubuh lainnya. 

(BDH/RIN)


BACA JUGA
Dengan 6 Langkah Ini Anda Bebas Ancaman Kegemukan Saat Hamil
4 Makanan yang Wajib Dihindari Saat Hamil
Makanan Pemompa Semangat Saat Hamil


 
 

 



Artikel Rekomendasi