5 Penyebab Janin Sungsang

 

Fotosearch
Janin akan bergerak sesukanya sampai usia kehamilan 28 minggu. Beratnya memang relatif masih lebih ringan dibandingkan rahim. Baru pada usia kehamilan 34-36 minggu janin sudah berada dalam posisi normal, yaitu ketika kepalanya berada di bawah, kepala masuk rongga panggul dan kaki di atas, yang menandakan  sudah siap untuk lahir. Tetapi, tidak semua janin berada pada posisi tersebut. Terkadang posisinya terbalik yaitu kepala berada di atas dan bokong berada di bawah. Kondisi seperti ini disebut janin sungsang.

Penyebab janin sungsang sampai saat ini belum diketahui secara pasti. Menurut American Pregnancy Association, janin sungsang dapat terjadi pada kasus:

- Kehamilan kembar.

- Pernah melahirkan bayi prematur.

- Mengalami plasenta previa. Plasenta yang menutupi jalan lahir dapat mengurangi ruangan dalam rahim sehingga bayi berputar-putar, berusaha mencari tempat yang lebih luas yaitu di bagian atas, sehingga memungkinkan bayi mengubah posisi dan akhirnya sungsang. 

- Memiliki rahim yang tidak normal atau memiliki komplikasi lain, seperti fibroid di rahim.

- Rahim memiliki terlalu banyak ruang sehingga janin bebas bergerak.

(Desy Septiyani)

Baca Juga:
Tidak Semua Tren Kehamilan Baik 

 



Artikel Rekomendasi