5 Produk Korean Make Up Yang Cocok Untuk Kulit Gelap

 


Mungkin Anda salah satu penggemar Korean lifestyle.

Apapun yang berkaitan dengan negeri gingseng ini memang memiliki daya pikat tersendiri bagi penggemarnya. Mulai dari K-Drama, K-Pop, K-Fashion, dan tentunya K-Beauty.
 
Memiliki ciri khas gaya make up natural glowing yang identik dengan warna kulit putih, K-Beauty ini sangat cocok digunakan pada kasual ataupun formal look, jadi tak heran bila banyak orang kini berbondong-bondong mencoba mengaplikasikan tren make up look ini untuk kegiatan sehari-hari.
 
Meksipun dibilang identik dengan warna fair skin, jangan berkecil hati jika Bunda memiliki warna kulit sawo matang atau gelap, karena belakangan ini sudah banyak produk make up Korea Selatan yang mulai melirik warna-warna kulit gelap.
 
Ciptakan glowing look ala selebriti Korea dengan rekomendasi make up yang cocok untuk kulit sawo matang dan gelap pilihan ayahbunda .
 
Laneige BB Cushion Anti-aging

 

Brand kecantikan asal Korea yang pernah menjadikan aktris cantik Song Hye Kyo sebagai Brand Ambasador-nya ini tak hanya memiliki base make up untuk fair skin saja, tetapi juga untuk kulit warna sawo matang hingga kulit gelap.
 
Hadir dalam 11 varian warna mulai dari warna cerah hingga gelap, Laneige BB Cushion Anti-aging ini diklaim mampu memberikan tingkat coverage yang tinggi dan memberikan efek kulit wajah lebih lembut dan tampak lebih muda. Jika Bunda salah satu pemilik wajah dengan warna sawo matang atau gelap, mulai dari shade Sand, Brown, Coffee, Cinnamon, dan Cacao bisa menjadi pilihan ynag cocok untuk Anda.
 
Untuk beli klik di sini: TOKOPEDIA , SHOPEE
 
Etude House Play 101 Stick

 

Salah satu brand K-Beauty favorit di Indonesia ini menyuguhkan beragam pilihan make up dengan harga  terjangkau. Salah satu produksi Etude House yang cukup digandrungi dan cocok untuk Bunda yang memiliki warna kulit sawo matang adalah Etude House Play 101 Stick.
 
Memiliki dual fungsi yaitu sebagai contour dan highlighter, Teksturnya yang creamy memudahkan proses blending hingga Bunda mendapatkan tampilan glass skin khas wanita Korea.
 
Untuk beli klik di sini: TOKOPEDIA , SHOPEE
 
3CE mood recipe blush

 

Hadir dalam 3 pilihan warna kalem, shades Rose Beige dan Nude Peach sangat cocok untuk wanita dengan kulit sawo matang dan gelap. Meskipun tak sepopuler 2 brand sebelumnya,  kualitas dari 3CE mood recipe blush ini tidak perlu diragukan lagi.
 
Mampu memberikan efek cerah, Blush on ini juga sangat pigmented dan memiliki tekstur yang lembut sehingga tidak menggumpal dan memudahkan Bunda saat mengaplikasikannya pada kulit.
 
Untuk beli klik di sini: TOKOPEDIA , SHOPEE
 
Etude House Play Color Eyes Caffeine Holic

Meski memiliki hasil akhir natural look, mengaplikasikan eyeshadow dengan tujuan memperjelas bentuk mata tetap tidak boleh dilewatkan. Masih dari brand Etude House, produk kali ini adalah koleksi eyeshadow Play Color Eyes Caffeine Holic.
 
Menyuguhkan delapan warna dengan hasil akhir matte dan shimmer dalam satu palette, yang membuat produk ini istimewa adalah teknologi Skin Fit System dan High Gloss Effect yang membuat tekstur eyeshadow menjadi mudah untuk dibaurkan dan memberikan efek natural glowing.
 
Untuk beli klik di sini: TOKOPEDIA , SHOPEE
 
Peripera mini mini ink velvet stick

Bunda, pernahkah Anda melihat orang-orang yang menggunakan lipstik dengan gaya ombre? Liptik ombre adalah teknik menggabungkan 2 warna yang terdiri dari warna nude dan warna yang lebih cerah, misalnya coral atau orange yang dipopulerkan oleh wanita Korea.
 
Jika Bunda juga tertarik untuk mengkreasikan warna lipstik ombre ini, produk Peripera mini mini ink velvet stick ini sangat cocok menjadi pilihan Anda. Teksturnya yang creamy memudahkan Bunda dalam proses membaurkan 2 warna, tak hanya itu saja produk ini juga terasa lembut dan tahan lama.
 
Untuk beli klik di sini: TOKOPEDIA , SHOPEE
 
 
Baca juga:
Bebas stretch mark pasca persalinan, ini 5 rekomendasi krim anti stretch mark

Simple makeup look lebaran ala beauty vlogger
Make up aman saat hamil

 



Artikel Rekomendasi

post4

Mengecilkan Pori-pori Kulit

Kulit wajah sangat berminyak, mudah jerawatan dan berkomedo? Masalah ini terjadi karena pori-pori wajah Anda membesar. Ada cara mengecilkan pori-pori kulit wajah.... read more