Goodie Bag Sehat

 

Apakah Anda termasuk yang geregetan saat anak atau balita Anda membawa goodie bag berisi panganan tidak sehat? Seperti keripik, minuman sirup berwarna mentereng, jeli dengan merek tak aman dan semuanya mengandung gula buatan.

Pada dasarnya tidak sulit menentukan isi goodie bag yang sehat, lezat dan tetap disukai oleh anak-anak. Berikut beberapa pilihan panganan yang sebaiknya ada di goodie bag sehat.

Rekomendasi ayahbunda:
  • Biskuit khusus balita, biskuit susu, gandum atau havermout.
  • Camilan kering buatan sendiri, misalnya cheese stick, bread stick, kacang campur, caramel nut corn, kremes, chees twist dan lain lain.
  • Ganti permen dengan cokelat karena mengandung susu dan cocoa, sehingga lebih bergizi.
  • Variasikan dengan buah kering, pop corn bersalut caramel, atau kacang madu.
  • Buat jelly sendiri dengan tambahan aneka buah, susu, dan putih telur.
  • Pilih produsen makanan bereputasi baik, kemasannya utuh dan higienis, ada kode produksi, bahan dan kandungan nutrisi, tanggal kadaluarsa, dan izin Depkes/BPOM.
  • Kombinasikan rasa rangkaian panganan. Variasikan antara makanan bernutrisi baik (mengandung telur, buah, susu, kacang-kacangan, yoghurt, buah kering) dengan camilan ringan yang kandungan gizinya sedikit, seperti keripik atau permen.
  • Kombinasikan produk kemasan dengan makanan buatan sendiri untuk menjamin kualitas nutrisinya.
Sebaiknya tidak:
  • Keripik dalam kemasan, karena umumnya mengandung MSG (beberapa produsen mangganti nama monosodium glutamate menjadi mononatrium glutamate, yang sebenarnya sama saja)
  • Terlalu banyak permen (lebih dari 5 butir), yang dtambah dengan cokelat dan jelly kemasan, sehingga kadar gula sangat tinggi.
  • Makanan kemasan bermerek tidak jelas.
  • Makanan/kue basah, berair, lumer, gampang rusak atau rapuh.
  • Didominasi rasa manis atau gurih. Secara keseluruhan pun merupakan makanan kemasan yang nutrisi dan gizinya kurang.

 



Artikel Rekomendasi

post4

Mitos dan Fakta Merawat Kulit Bayi

Banyak mitos yang berkembang dan dijadikan acuan dalam perawatan kulit bayi. Misalnya, memandikan bayi dengan air dicampur antiseptik saat terkena biang keringat, membubuhkan tepung kanji ke kulit ba... read more