Sehat Secara Optimal dan Seimbang

 

Apa sih pentingnya memantau perkembangan balita berdasarkan chart? Pastinya bukan untuk ajang membandingkan atau berlomba dengan anak lain seusianya. Memantau perkembangan berdasarkan tahapan perkembangan sangat penting untuk melihat adanya masalah pada balita secara dini.

Jangan lupa pula untuk tidak hanya memantau perkembangan satu aspek saja. Misalnya, hanya perkembangan sosial-emosi, bahasa dan motorik. Semuanya harus menjadi bahan evaluasi dan pemantauan Anda. Untuk motorik juga, yang perlu dilihat semuanya, motorik halus dan kasar.

Kerap kali perhatian orang tua luput dalam melihat secara detil perkembangan motorik anak. Bisa jadi anak agak lambat dalam menguasai ketrampilan motorik kasar, ternyata ia sangat mahir dalam ketrampilan motorik halus. Itu bisa menjadi bahan evaluasi orang tua dan tak buru-buru menilai balita punya masalah serius.

Bisa jadi ini hanya menggambarkan adanya kecenderungan, balita lebih berkembangan ketrampilan motorik halusnya. Jadi, prinsip penting yang harus diingat: selain optimal, perkembangan balita harus seimbang. Latih balita Anda yang lincah berlari dan memanjat untuk juga mahir berprakarya!
 

 



Artikel Rekomendasi