Mengapa Bayi Baru Lahir Tak Berhenti Menyusu?

 

Fotosearch


Rasanya Anda tidak pernah melihat bayi berhenti menyusu sampai-sampai Anda menyimpulkan bayi mungil Anda sangat rakus.
So what, Ayah.  Bayi baru lahir memang membutuhkan asupan ASI yang sangat banyak, kok, karena mereka harus menggandakan berat lahir mereka pada usia enam bulan. Misalnya, kalau bayi lahir dengan Berat Badan Lahir 3 kilogram,  maka pada usia 6 bulan ia harus memiliki berat badan 6 kilogram. Untuk meraih target terebut,  bayi bisa minum ASI sebanyak 100 ml, yang diulangi setiap 2-3 jam sekali.

Perlu Ayah ketahui juga, ASI adalah makanan bayi  yang mudah dicerna dibandingkan susu formula, sehingga bayi yang ASI akan lebih mudah lapar. Meski demikian, Glade Curtis, M.D., penulis buku “Your Baby's First Year Week by Week”, mengatakan bahwa bunda dan ayah musti bisa membedakan ketika bayi menangis karena lapar atau karena sebab-sebab lain.  Tak selalu ia menangis karena lapar, bisa jadi karena ia BAK, BAB, bosan, kesepian, kedinginan atau sakit.

(KAT/ERN)

Baca juga:
Menyusui dan Menstruasi
Tidur Pulas untuk Ibu Menyusui

 



Artikel Rekomendasi