Shopee 11.11 Dukung Liburan Akhir Tahun di Rumah

 

Foto ilustrasi (Freepik)

Akhir tahun biasanya identik dengan liburan atau menghabiskan waktu bersama keluarga. Bepergian ke tempat-tempat baru di dalam maupun luar negeri, biasanya menjadi agenda untuk mengisi libur Natal dan Tahun Baru. 

Namun sayangnya, di akhir tahun 2020 kita masih dalam kondisi pandemi Covid-19. Karena itu, tentunya Bunda dan Ayah akan membuat rencana yang berbeda untuk mengisi akhir tahun ini. Atau mungkin agendanya masih akan di rumah saja?

Bagi Bunda dan Ayah yang suka belanja online, ada kabar menarik dari Shopee. Untuk mendukung para orang tua dalam menciptakan ide dan kegiatan saat liburan akhir tahun di rumah, Shopee akan menggelar kampanye 11.11 Big Sale.

"Persiapan akhir tahun pada tahun ini memang berbeda dan memiliki tantangan tersendiri khususnya dalam menciptakan ide atau aktivitas kreatif yang dapat dinikmati oleh semua anggota keluarga dari rumah," kata Head of Brands Management Shopee Indonesia, Daniel Minardi, di acara BincangShopee 11.11 Big Sale: Ciptakan Kebahagiaan Akhir Tahun dari Rumah. 

 
Foto: Dok. Shopee

Daniel menambahkan bahwa ia berharap inisiatif yang dilengkapi dengan kemeriahan 11.11 Shopee Gajian Sale tidak hanya dapat memberikan semangat tetapi juga mendukung pengguna khususnya dalam memberikan akses mudah terhadap rangkaian produk secara efektif dan efisien tanpa harus keluar rumah.

Sementara itu, menyambut 11.11 Big Sale, Shopee juga mengadakan Gajian Sale pada tanggal 25 Oktober 2020. Pengguna dapat menikmati rangkaian promo diskon seperti Gratis Ongkir RP0 Sepuasnya, Flash Sale Serba 60RB s/d 7x Sehari dan Cashback 100% Semua Kategori.

Selain 11.11 Shopee Gajian Sale, pengguna juga dapat menikmati penawaran super seperti COD Gratis Ongkir Rp0, Pasti Diskon 50persen dan ShopeePay Deals Rp1 mulai dari 1 hingga 11 November 2020 dan ragam penawaran menarik lainnya. 

 
Psikolog Saskhya Aulia Prima (kanan) di acara Bincang Shopee

Dalam BincangShopee 11.11 Big Sale: Ciptakan Kebahagiaan Akhir Tahun dari Rumah, turut hadir juga seorang psikolog, Saskhya Aulia Prima, M. Psi, yang memberikan SEBELAS CARA untuk liburan seru walaupun di rumah saja bagi para keluarga Indonesia, antara lain: 

(S)usun rencana dulu untuk hal-hal yang ingin dilakukan

(E)ksplorasi barang-barang yang diperlukan untuk melakukan aktivitas liburan

(B)e creative

(E)kspresikan antusiasme kita mengenai kegiatan liburan

(L)ibatkan anak dalam merencanakan kegiatan

(A)baikan dulu semua hal termasuk pekerjaan dan notifikasi HP saat melakukan aktivitas liburan

(S)empatkan melakukan aktivitas relaksasi

(C)ari lokasi kegiatan yang aman dan nyaman

(A)mbil waktu untuk sesi curhat antar anggota keluarga

(R)ayakan hasil usaha bersama dalam menciptakan liburan seru walau hanya di rumah

(A)tur ekspektasi kita terhadap hal-hal yang bisa dan tidak bisa kita lakukan.


ALI

 

 



Artikel Rekomendasi