Perut Buncit Sejak Lahir

 

T: Mengapa perut anak saya (2,5) terlihat buncit, sejak dia lahir sampai sekarang? Saya ragu memberikan obat cacing kepadanya karena dia tetap aktif dan tidak terlihat
lesu.


J: Perut bayi dan anak-anak memang cenderung terlihat buncit karena saat baru lahir
mereka terbiasa menggunakan otot perut untuk bernapas. Namun sejalan dengan usianya
yang bertambah, fungsi otot perut untuk bernapas akan digantikan oleh otot dada.
Maka secara alami perut akan mengempis dengan sendirinya.
Mengingat anak usia balita sedang senang bereksplorasi sehingga risiko menelan telur
cacing melalui tangan yang kotor mudah terjadi, maka pemberian obat cacing boleh
dilakukan, asal sudah berusia lebih dari 2 tahun dan cukup 6 bulan sekali.

dr. Mulya Rahma Karyanti, SpA

 



Artikel Rekomendasi

post4

Gigi Anak Tak Kunjung Tumbuh

Pertumbuhan gigi anak saya (1 tahun) lambat sekali, bahkan belum punya satu gigi pun. Adakah obat atau vitamin yang dapat mempercepat pertumbuhan gigi?... read more