Ajar Balita Anda Berjalan

 

Usia anak bisa berjalan sangat beragam, Normalnya, kebanyakan balita mulai mencoba melangkah di usia 11-14 bulan dan selambat-lambatnya usia 17 bulan. Tubuhnya memang kecil mungil, tapi keinginannya untuk bisa berjalan begitu kuat. Saat itu, Anda harus menyiapkan punggung yang kuat untuk mengawasi dan memeganginya agar ia tak sampai terjerembap.
 
Latihan berjalan sangat penting bagi anak usia ini, karena ia harus mengejar perkembangan berikutnya, yakni berlari. Dukung semangatnya dengan:
 
  1. Sering membuka alas kakinya - tentu di area yang aman - supaya telapak kakinya bersentuhan dengan lantai atau rumput agar ia mengembangkan keseimbangan dan koordinasi. Alas kaki ditengarai menghambat gerak dan memperlambat langkah anak.
  2. Ajak anak ke lapangan rumput dan puaskan keinginannya berjalan di sana. Biarkan ia mengeksplorasi tekstur rumput, tanah, dan pasir untuk menguatkan otot-otot kakinya dan terbiasa dengan beragam tekstur.
  3. Jangan terlalu sering menggendong karena anak takkan belajar menyeimbangkan tubuhnya, otot kakinya juga tidak terlatih, dan kekuatan tubuhnya jadi terbatas. Akibatnya, anak tidak memeroleh keseimbangan.
  4. Bila anak bangun tengah malam dan minta ditemani jalan, temani saja. Memaksanya tidur kembali tanpa kompromi hanya akan membuatnya rewel karena kebutuhannya saat itu adalah berjalan. Setelah merasa cukup berjalan, ia akan minta tidur kembali.
  5. Mengupayakan anak aman berjalan tanpa benturan dan tabrakan dengan menyingkirkan benda-benda berbahaya di rumah dan sekitarnya, seperti meja kaca berujung lancip, lemari kaca, karpet licin, dan furnitur kayu sampai anak betul-betul mahir berjalan.
  6. Beri kesempatan latihan keseimbangan, misalnya dengan membolehkan si kecil memanjat sofa atau naik-turun tanga –tentu dengan pantauan Anda- karena modal utama berjalan adalah keseimbangan.
  7. Sediakan mainan dorong yang kuat dan kokoh yang tidak membuat anak terjerembab. Mainan dengan tiga roda yang besar, aman untuk didorong. Mainan ini membantu anak menguatkan otot lengan dan kaki, meningkatkan keseimbangan, dan rasa percaya diri. Asal bukan baby walker, karena bisa berakibat memperlambat perkembangan geraknya dan ia sulit melihat sekitarnya sehingga membuatnya terpelanting bila ada undakan.
  8. Pakaikan baju yang simpel yang tidak mengganggu kenyamanannya berjalan. Hal ini menjadi penting karena anak membutuhkan keleluasaan dan kenyamanan tingkat tinggi untuk bereksplorasi dengan berjalan-jalan. Kenakan baju yang sederhana modelnya. Untuk anak perempuan pakaikan kaos dan celana pendek. (ES)
 
 

 



Artikel Rekomendasi