Resep Burger Mini Isi Daging Panggang

 

Ingin masakan praktis namun mengenyangkan? Silahkan coba resep burger mini isi daging panggang ini.

Bahan:
  • 5 buah roti burger mini
  • 2 sdm mentega/margarin untuk olesan
  • 2 sdm saus thousand islands untuk olesan
  • 2 sdm mentega/margarin untuk olesan panggangan
Burger:
  • 1 lembar roti tawar tanpa kulit
  • 25 ml susu cair
  • 1 sdm mentega/margarin
  • 25 g bawang bombay , cincang halus
  • 1 sdm paprika merah/hijau, cincang
  • 150 g daging giling
  • 1/2 kuning telur
  • 1/2 sdt garam halus
  • 1/4 sdt merica bubuk
Pelengkap:
  • 5 potong keju lembaran
  • daun selada
  • tomat iris
Cara membuat:
  • Belah roti burger menjadi dua bagian. Olesi masing-masing belahan roti dengan mentega/margarin. Sisihkan.
  • Burger: Rendam rori tawar dalam susu, hancurkan. Campur dengan mentega/margarin, bawang bombay , paprika dan daging giling. Aduk hingga tercampur rata. Tambahkan kuning telur, garam serta merica, aduk rata. Bagi adonan burger menjadi 5 bagian sama besar. Bentuk bundar pipih setebal ± 1 cm, rapikan.
  • Panaskan pemanggang/wajan steak, olesi margarin/mentega. Panggang daging burger di atasnya sambil dibolak balik. Teruskan memanggang hingga kedua sisi daging matang, angkat.
  • Gunakan wajan bekas memanggang daging, panggang sebentar belahan roti hingga agak kecokelatan. Balikkan roti bagian bawah, taruh selembar keju di atasnya, panggang hingga keju agak meleleh. Angkat dari panggangan.
  • Taruh sepotong daging burger di atas keju pada roti bulat bagian bawah. Taruh daun selada dan tomat iris di atasnya.
  • Olesi belahan roti bagian atas dengan thousand islands. Tutupkan di atas belahan roti bagian bawah.
  • Hidangkan dengan saus tomat dan sambal botol.
Untuk 5 buah

 



Artikel Rekomendasi

post4

Fish Taco Buah

Teksturnya yang lembut dan kaya Omega ? 3 tepat menjadi sajian sehat dan lezat untuk anak.... read more