Mau Makin Nyaman Ikutan Car Free Day? Baca artikel ini

 



Bagi warga ibukota, Car Free Day (CFD) adalah salah satu aktivitas favorit di akhir pekan. 
Berikut tips penting, supaya Anda dan keluarga makin seru menikmati CFD :

Pilihan Transportasi
Untuk CFD Jakarta, Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi atau transportasi umum untuk menuju lokasi CFD.
  • Kendaraan pribadi. Anda bisa memarkir kendaraan pribadi di sekitar titik CFD. Banyak gedung perkantoran atau mal biasanya membuka pintu parkirnya sejak CFD dimulai, antara lain: sekitar Senayan, FX Sudirman, Blok M, Sarinah, SCBD, Kebon Kacang, Menteng, Plaza Indonesia, Grand Indonesia, dan Thamrin City.
  • Transportasi umum. Anda bisa menggunakan Transjakarta. Hanya Transjakarta jurusan Blok M – Kota yang bisa melintas memasuki area CFD. Bagi Anda yang tinggal di pinggir Jakarta, Anda bisa menggunakan commuter line dan turun di Stasiun Gambir atau Sudirman, dan melanjutkan dengan Transjakarta menuju CFD.

Tips Nyaman Sepanjang CFD 
  1. Gunakan pakaian kasual atau olahraga yang nyaman dan menyerap keringat, serta sepatu atau sepatu sandal yang nyaman.
  2. Bawa barang bawaan secukupnya, seperti baju ganti dan handuk kecil. Camilan dan minuman bisa Anda beli di sepanjang jalan CFD.
  3. Jika Anda atau si kecil ingin buang air, manfaatkan toilet umum di mal. Untuk di Jakarta misalnya, Anda bisa ke toilet di FX Sudirman, Mc Donald di Sarinah (buka 24 jam), atau Seven Eleven Tosari.
 Jadwal CFD
Tak hanya ada di sepanjang Jln. Jend. Sudirman – Jl. MH Thamrin, di wilayah Jakarta dan kota lain juga ada, lho :

1. JAKARTA SELATAN (Jl. Sisingamangaraja)

Setiap hari Minggu pertama, pukul 06:00 – 11:00 WIB
2. JAKARTA UTARA (Jl. KelapaGading Raya (Bundaran La Piazza - Tugu Summarecon)
Setiap hari Minggu ketiga, pukul 06:00 – 10:00 WIB
3. JAKARTA TIMUR (Jl. Pemuda: Simpang ARION - Simpang TUGAS)
Setiap hari Minggu keempat, pukul 06:00 – 11:00 WIB
4. BINTARO – TANGERANG SELATAN (Jln Boulevard Bintaro Jaya)
Setiap hari Minggu ketiga, pukul 06.00 – 09.00
 5. BANDUNG – JAWA BARAT (Jln. IR H.Juanda/ Dago)
Setiap hari Minggu jam 06.00 – 10.00
 6. BOGOR – JAWA BARAT (sekitar Lapangan Sempur)
Setiap hari Minggu jam 06.00 – 09.00

 
 
 
 

 



Artikel Rekomendasi